3 Kerugian Persib dari Diundurnya Laga Melawan Persija Jakarta
Sebelumnya jadwal laga Persib Bandung melawan Persija Jakarta akan tersaji pada Sabtu (28/04/18) besok, yang mana akan digelar di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta.
Namun jelang pertemuan kedua tim sarat sejarah di Indonesia itu, tersiar kabar bahwa Polda Metro Jaya sebagai salah satu pihak yang berwenang memberikan izin pertandingan, enggan mengeluarkan izin tersebut jika laga tetap dilangsungkan pada tanggal 28 April 2018.
Kabar tersebut juga diamini Direktur Utama Persija Jakarta, Gede Widiade, yang juga menyebutkan bahwa laga tersebut akan diundur pada tanggal 3 Mei 2018.
"Ya resmi diundur. Persija akan bertanding melawan Persib pada 3 Mei 2018," ucap Gede ketika dihubungi pewarta.
Diundurnya pertandingan sarat gengsi itu tentu disesali banyak pihak, dan membuat kedua klub akan mendapat banyak kerugian.
Utamanya bagi Persib Bandung sebagai tim tamu. INDOSPORT pun telah merangkum beberapa hal yang dapat merugikan Persib Bandung bila pertandingan melawan Persija Jakarta benar-benar terjadi pada tanggal 3 Mei 2018 mendatang.
1. Jadwal Padat
Mundurnya pertandingan Persija vs Persib menjadi tanggal 3 Mei 2018 memang akan merugikan bagi kedua klub yang pasti sudah mempersiapkan tim secara matang sejak jauh-jauh hari.
Namun khusus buat Persib, perubahan tersebut akan terasa merugikan dalam segi jadwal. Diundur selama lima hari, buat Persib artinya mereka akan menghadapi dua jadwal berturut-turut dalam dua hari setelahnya.
Karena menurut jadwal yang dirilis di awal musim, Persib diagendakan akan bertemu Madura United pada pekan ketujuh di hari Jumat pada 4 April 2018, atau sehari setelah laga menghadapi Persija.
Melihat fakta tersebut maka akan tidak masuk akal buat Maung Bandung untuk melakukan pertandingan tersebut di tanggal 4 April 2018, jika jadwal menghadapi Madura United juga tidak diundur.
2. Tren Positif Persib
Sebelum menghadapi Persija jakarta, Persib Bandung berhasil mengalahkan Borneo FC di pertandingan pekan kelima. Kemenangan tersebut jelas menjadi modal berharga bagi Bojan Malisic dan kawan-kawan sebelum menghadapi Macan Kemayoran.
Dengan semangat dan euforia kemenagan yang masih terasa, ditundanya pertandingan secara langsung jelas akan berpengaruh kepada skuat asuhan Mario Gomez tersebut.
Hal itu seperti yang diakui manajer Persib Umuh Muchtar, yang mana menganggap bahwa penundaan laga tersebut menjadi sebuah kerugian untuk klubnya.
"Ini (penundaan laga) menjadi kerugian bagi kami, kami sudah siap, sudah semangat," tukas Umuh kepada Tribun Jabar.
"Ini menjadi keuntungan bagi Persija. Harusnya mereka sudah mempersiapkan, harus sudah bisa mengantisipasi masalah ini," tambah Umuh.
3. Pemain Absen
Diundurnya laga menjadi tanggal 3 Mei 2018, masih akan menyisakan kerugian lain bagi Persib bandung yaitu perihal absennya pemain pilar yang dipanggil memperkuat Timnas U-23 di PSSI Anniversary Cup 2018, Febri Haryadi.
Penampilan Febri musim ini memang menjadi salah satu andalan utama pelatih Mario Gomez di sisi sayap Maung Bandung. Dipanggilnya Febri ke Timnas jelas akan mengurangi kekuatan Persib dalam menghadapi rapatnya lini pertahanan Macan Kemayoran.
Meski diundur ke tanggal 3 Mei 2018, Febri memang tidak akan berkesempatan memperkuat Persib lantaran laga Anniversary Cup juga akan berakhir pada saat yang sama di Stadion Pakansari Bogor.