x

Brigata Curva Sud Beri Imbauan Jelang Laga Perdana PSS Sleman di Liga 2

Kamis, 26 April 2018 13:40 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
Aksi koreografi Brigata Curva Sud (BCS) saat di laga pembuka Liga 2.

PSS Sleman akan menjalani pekan perdana di Liga 2 2018 melawan PS Mojokerto Putra di Stadion Maguwoharjo, Kamis (26/04/18) pukul 15.30 Waktu Indonesia Barat (WIB).

Klub berjuluk Super Elang Jawa ini diharapkan mampu mengoptimalkan amunisi positif yang dimiliki. Pelatih PSS Sleman, Heri Kiswanto, juga tak mau bersikap jemawa pada tim lawan.

Baca Juga

1. Melakukan Rapat

Suporter PSS Sleman Brigata Curva Sud di Stadion Maguwoharjo.

Kendati Super Elang Jawa akan menjalani debut perdana, suporter fanatik klub bernama Brigata Curva Sud (BCS) menyampaikan imbauan ke rekan-rekan pencinta PSS Sleman.

Hal itu sudah diperhitungkan usai mereka melakoni rapat forum Brigata Curva Sud di Orchid Room The Jogja Hotel, Minggu (22/04/18). Rapat tersebut dihadiri oleh perwakilan komunitas, sezione (koordinator wilayah), hingga independent.


2. Imbauan Brigata Curva Sud

Kelompok ultras wanita Brigata Curva Sud PSS Sleman, Ladies Curva Sud (LCS).

D penyelenggaraan Liga 2 2018, regulasi benar-benar sangat ditekankan untuk dipatuhi klub-klub kontestan kasta kedua sepakbola Indonesia. Bahkan regulasi ini juga mengacu pada kompetisi Gojek Liga 1.

Mereka memberi imbauan tentang benda yang dilarang penonton ke stadion. Sebab denda yang akan diterima klub sangat besar dan juga dapat membebankan klub yang dicintai mereka. Bahkan ada 15 imbauan dari Brigata Curva Sud.


3. Memantaskan Diri

Kelompok ultras wanita Brigata Curva Sud PSS Sleman, Ladies Curva Sud (LCS).

Brigata Curva Sud juga mengajak para suporter PSS Sleman untuk memantaskan diri. Hal itu demi membiasakan diri jika suatu saat PSS Sleman berada di kasta Liga 1.

"Intinya Jika ingin kebanggaan di kasta teratas, kita wajib melayakkan diri agar kita juga pantas. Marilah saling mengedukasi, mengingatkan, dan menjaga agar jalan menuju terwujudnya mimpi kita bersama tidak terhambat dengan perilaku kita sendiri yang bisa merugikan BCS maupun PSS," tulis Brigata Curva Sud di laman bcsxpss.com.

IndonesiaPSS SlemanSuporterLiga IndonesiaBrigata Curva SudLiga 2

Berita Terkini