x

Terungkap, Pelatih Malaysia Takut Bertemu Timnas Indonesia di Stadion GBK

Rabu, 2 Mei 2018 19:22 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Isman Fadil

Gelaran Piala AFF 2018 baru akan berlangsung akhir tahun nanti tepatnya pada 8 November hingga 15 Desember nanti. Kendati demikian, sudah ada salah satu negaranya yang secara terbuka mengungkapkan keengganannya jika harus bertemu Timnas Indonesia.

Adalah pelatih Malaysia, Tan Cheng Hoe yang mengatakan akan berpikir keras andai bertemu Timnas Indonesia lebih awal di Piala AFF, apalagi jika harus melakoni partai tandang ke markas Skuat Garuda, Stadion Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta. 

Baca Juga

1. Banyak Tim yang Menghindari Indonesia

Pelatih Timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe mengangkat trofi dengan Bima Sakti.

Pasalnya sudah pasti tim lawan, entah Malaysia dan lainnya akan dihadapkan dengan teror dari pendukung setia Timnas Indonesia. Hal itu dinilai akan membuat jalannya pertandingan serasa di 'neraka'.

"Banyak yang suka tidak ketemu Indonesia apalagi saat main di Stadion GBK karena fans Indonesia sangat fanatik dan itu akan jadi lagasangat sulit," ucapnya.

"Apalagi kita tahu pemain Indonesia punya kualitas yang baik jika main di kandang sendiri," imbuh Tan Cheng Hoe.


2. Malaysia Terhindar dari Indonesia

Drawing Piala AFF 2018

Harapan Tan Cheng Hoe agar Malaysia tidak bertemu Timnas Indonesia lebih awal di Piala AFF tahun ini setidaknya sudah terjawab. Pada babak penyisihan grup, pasca drawing hari ini, Malaysia berada di Grup A  bersama Vietnam, Myanmar, Kamboja dan Laos. Sedangkan skuat Garuda ada di Grup B bersama Thailand, Filipina, Singapura dan pemenang babak kualifikasi antara Timor Leste vs Brunei.


3. Timnas Indonesia Sulit Dikalahkan di GBK

Pemain Puerto Rico mencoba melewati Stefano Lilipaly

Sebelum Tan Cheng Hoe, salah satu gelandang Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly telah menyatakan jika setiap tim di Piala AFF pasti akan kesulitan menghadapi Timnas Indonesia jika bermain di Stadion GBK.

"Satu hal yang pasti, setiap kontestan pasti tak ingin bertemu dengan Indonesia, terutama di kandang kami, Stadion Gelora Bung Karno," ucap Lilipaly dikutip dari laman AFF.

"Kami punya pengalaman, pemain-pemain muda yang bagus dan penuh kualitas. Sehingga lawan harus dalam kondisi terbaik untuk mengalahkan kami," tutup Lilipaly.

Timnas IndonesiaPiala AFFBola InternasionalTimnas MalaysiaTan Cheng HoePiala AFF 2018

Berita Terkini