x

De Gea Dinobatkan Pemain Terbaik, Ibrahimovic Jadi Bintang Tamu

Kamis, 3 Mei 2018 00:32 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Abdurrahman Ranala
Ekspresi kekecewaan David De Gea.

Mantan pemain Manchester United Zlatan Ibrahimovic tampil sebagai tamu setelah kiper andalan Setan Merah David De Gea dinobatkan sebagai Pemain Terbaik di malam penghargaan Manchester United.

Baca Juga

Rabu dini hari terlihat Man United melangsungkan gelaran Pemain Terbaik Tahun ini di Old Trafford.

Dilansir dari Daily Mail, para pemain tampak tampak hadir dalam acara tersebut, dengan Paul Pogba, Alexis Sanchez, Anthony Martial dan Juan Mata semua tampil rapi mengenakan setelan jas dan sepatu untuk acara ini.

Ada juga penampilan spesial dari mantan bintang United, Zlatan Ibrahimovic yang kini bermain di LA Galaxy Amerika Serikat dengan mengirimkan pesan video ucapan selamat kepada mantan rekan setimnya.


1. Ucapan Selamat untuk De Gea

Zlatan Ibrahimovic saat berseragam Man United.

Setelah membanggakan tentang cuaca di Los Angeles, Ibrahimovic juga mengajukan nominasi untuk Player of the Year meskipun tidak benar-benar berada di klub itu lagi.

“Aku akan mengatakan David De Gea, bahkan jika seorang kiper tidak seharusnya mendapatkan Pemain Terbaik Tahun Ini!" kata striker Swedia itu.

Benar saja, De Gea akhirnya mengambil hadiah utama, dengan kiper tersebut menerima penghargaan Sir Matt Busby Player of the Year untuk keempat kalinya dalam lima tahun.


2. Pemain Pilihan Manajer

McTominay, pemain Manchester United

Di tempat lain pada malam itu, gelandang muda Scott McTominay juga diberikan penghargaan Manager’s Player of the Year, sementara Nemanja Matic memenangkan Goal of the Season untuk golnya saat melawan Crystal Palace.


3. Alexis Sanchez Bosan

Alexis Sanchez, pemain bintang Man United.

Acara yang menyenangkan itu dinikmati oleh semua orang kecuali Alexis Sanchez, yang tampaknya seperti kehilangan mood saat pagelaran berlangsung.

Alexis terlihat bosan selama acara tersebut berlangsung. 

Manchester UnitedIbrahimovicAlexis SanchezDavid de GeaNemanja MaticLiga Inggris

Berita Terkini