Data Buktikan Lionel Messi 'Pecundangi' Cristiano Ronaldo dalam El Clasico
El Clasico akan kembali hadir Senin (07/06/18) dini hari mendatang.
Barcelona akan menjamu Real Madrid dalam laga La Liga Spanyol di laga sarat gengsi.
Meskipun gelar La Liga Spanyol musim ini telah dipastikan menjadi miliki kubu Catalan, rivalitas keduanya tentu saja membuat tidak satu sisipun yang akan mengalah.
Kedua tim dipenuhi bintang, di semua lini, bahkan di bangku cadangan. Tapi terdapat dua pemain yang paling mendapatkan cahaya lampu sorot -- Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.
Lionel Messi dan Cristano Ronaldo telah mendominasi daftar peraih Ballon d'Or selama satu dekade terakhir. Duopoli maskot dua klub Raksasa Spanyol ini, sepertinya belum akan berakhir.
Laga ini akan menjadi panggung keduanya untuk membuktikan, untuk kesekian kalinya, siapa sosok terbaik di atas lapangan hijau.
1. Kesuksesan di Clasico
Dari kesuksesan dalam hasil pertandingan, Messi berada di atas kompetitornya.
Tampil di 37 Clasico, Messi merasakan 17 kemenangan berbanding delapan kemenangan yang diraih Ronaldo dari 29 laga.
Harus dicatat, Ronaldo memang memainkan lebih sedikit Clasico, bergabung di tahun 2009 -- beberapat musim setelah Messi berada di skuat utama Barcelona.
Bagaimanapun, persentase kemenangan Ronaldo (27,6%) tetap berada di bawah Messi (45,9%).
Pemain | Jumlah Laga | Menang | Imbang | Kalah |
---|---|---|---|---|
Messi | 37 | 17 | 8 | 12 |
Ronaldo | 29 | 8 | 7 | 14 |
2. Ketajaman di Depan Gawang
Dilihat dari jumlah gol, Messi lagi-lagi keluar sebagai pemenang.
Penyerang Argentina ini mencetak 25 gol dalam 37 laga Clasico, dengan 17 di antaranya di kompetisi La Liga, enam di Supercopa dan dua di Liga Champions.
Sementara Ronaldo menyarangkan bola 17 kali dalam 29 pertemuan antara Los Blancos dan Azulgrana.
Pemain | Jumlah Laga | Gol | Total Tembakan | Persentase Konversi Gol |
---|---|---|---|---|
Messi | 37 | 25 | 129 | 18,33% |
Ronaldo | 29 | 17 | 122 | 13,9% |
3. Kreativitas
Bahkan dalam jumlah assist, Messi tetap mengungguli Ronaldo.
Messi menorehkan 14 assist dari 37 penampilan, sedangkan Ronaldo hanya menciptakan satu dari total 29 kali bermain di Clasico.
Dalam peluang yang diciptakan, Ronaldo juga begitu inferior dalam statistik -- menciptakan 15 peluang sementara Messi membuat 65.
Pemain | Jumlah Laga | Assists | Peluang Diciptakan |
---|---|---|---|
Messi | 37 | 14 | 65 |
Ronaldo | 29 | 1 | 15 |
Messi dan Ronaldo memang memiiki jumlah Ballon d'Or yang sama -- masing-masng memiliki lima, dan keduanya juga memiliki kelebihan dan karakteristik tersendiri sebagai pesepakbola.
Namun untuk soal Clasico, Messi lebih mampu unjuk gigi dibandingkan Ronaldo secara statistik.