x

Juara Liga Primer Inggris, Guardiola Langsung Sindir Chelsea

Senin, 7 Mei 2018 15:51 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Vincent Kompany dan skuat Man City merayakan trofi Liga Primer Inggris.

Manchester City sukses meraih gelar Liga Primer Inggris musim dengan perolehan poin yang luar biasa. Manajer Man City, Pep Guardiola mengirim pesan ke rival-rival Inggrisnya termasuk menyindir juara Liga Primer Inggris musim lalu, Chelsea setelah mengangkat trofi di Etihad Stadium.

City mengangkat trofi di Etihad pada hari Senin (07/0518) menyusul hasil imbang 0-0 melawan Huddersfield Town. Man City mengunci 94 poin di posisi puncak, 17 poin lebih unggul dari rival terdekat mereka Manchester United.


1. Menyindir Chelsea

Pelatih Man City, Pep Guardiola.

Man City menjadi tim favorit untuk bisa memenangkan gelar lagi musim depan. Selain itu, Guardiola secara tidak langsung juga 'menyindir' Chelsea yang mengalami kemunduran musim ini dan mengatakan bahwa apapun bisa terjadi di Liga Primer Inggris.

"Saya pikir di sini (Inggris) itu lebih sulit tetapi saya pikir yang paling penting adalah mempersiapkan diri dengan baik setelah kita melihat level kami," kata Guardiola dilansir dari Sportsmole.

“Jelas kami melihat dengan apa yang terjadi pada periode terakhir tim yang menang (Chelsea), musim berikutnya (musim 2017/18) mereka tidak lolos ke Liga Champions,” lanjutnya.


2. Menerima Tantangan

Kevin De Bruyne (depan) bersaing dengan pemain Huddersfield Town.

Bos Manchester City, Pep Guardiola mengatakan akan sulit bagi timnya untuk mempertahankan gelar musim depan sehingga ia akan siap untuk menerima tantangan musim depan.

"Membuat lagi kembali di liga ini sulit tetapi kami menerima tantangan," tukasnya.

Baca Juga

3. Mencari Pemain Terbaik

Jorginho, pemain Napoli

Guardiola menegaskan dia tidak akan membuat perubahan besar pada skuatnya musim panas ini dan sebaliknya akan mencari untuk menambah satu atau dua pemain dengan kualitas terbaik.

Pelatih asal Spanyol itu menginginkan penyerang lain untuk menambah lini depan, sementara bintang Napoli, Jorginho sedang dipertimbangkan sebagai pengganti Fernandinho.

ChelseaManchester CityPep GuardiolaLiga Primer InggrisLiga InggrisBola Internasional

Berita Terkini