5 Fakta Memalukan Saat Barcelona Bertekuk Lutut pada Levante
Barcelona harus menelan kekalahan di penghujung kompetisi La Liga Spanyol musim 2017/2018. La Blaugrana kalah dengan skor 5-4 atas tuan rumah Levante, Senin (14/05/18) dini hari tadi.
Gol-gol yang tercipta dari laga tersebut dikemas oleh trigol Emmanuel Boateng (9', 30', 49') dan dwigol Enis Bardhi (22', 56'). Sedangkan gol Barcelona dilesakan lewat trigol Philippe Coutinho (38', 59', 64') dan gol tunggal penalti dari Luis Suarez (71').
Nyatanya kekalahan Barcelona ini terdapat sejumlah fakta yang tak dapat disangkal. Tentunya pencinta sepakbola harus tahu akan fakta-fakta yang dimaksud.
Sehingga INDOSPORT kali ini akan menjabarkan beberapa fakta yang tak bisa disangkal. Berikut ulasannya.
1. Gagal Unbeaten
Kekalahan ini membuat Barcelona gagal dalam meraih juara tanpa kekalahan (unbeaten) seperti yang dilakukan Arsenal pada musim 2003/2004 lalu.
Selain itu kekalahan ini merupakan yang pertama pada musim 2017/2018. Terakhir kali Barcelona kalah terjadi pada April 2017 melawan Malaga. Diwartakan Opta sudah 400 hari yang lalu Barcelona gagal menang.
2. Hattrick
Penggawa Levante Emmanuel Boateng menjadi pemain pertama yang mampu menjebol gawang Barcelona dengan jumlah trigol (hattrick). Terakhir kali pemain yang mampu membuat hal tersebut adalah Diego Forlan pada Mei 2005 dalam ajang La Liga Spanyol.
3. Tandang Tercoreng
Kekalahan ini juga menjadikan rekor tandang Barcelona tercoreng. Sebab sudah 21 laga tandang terakhir mereka meraih hasil bagus. Rinciannya adalah 15 kali menang, enam kali imbang.
Hanya era Pep Guardiola, Barcelona mampu melakoni 23 laga tanpa kalah. Total 18 kali menang dan lima kali imbang, seperti dilansir Opta.
4. Coutinho
Philippe Coutinho akhirnya mencetak trigol (hattrick) perdananya bersama Barcelona setelah melakoni 21 laga di La Liga Spanyol, usai menjebol gawang Levante di pekan ke-28. Sayang sekali, hattrick pertamanya ini berakhir dengan kekalahan.
5. Tim Pertama
Levante menjadi tim pertama yang mengalahkan Barcelona di La Liga musim ini. Mengakhiri catatan 43 pertandingan tak terkalahkan Barcelona yang terjadi sejak April 2017 lalu.