x

Jelang Final Piala FA, Mourinho Takuti Penyakit Ini Melanda Skuatnya

Senin, 14 Mei 2018 16:12 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Juni Adi
Jose Mourinho, pelatih Man United.

Hanya meraih satu poin saat menghadapi Watford dalam pertandingan terakhir Liga Primer Inggris dini hari tadi, pelatih Manchester United, Jose Mourinho telah mengakui bahwa anak-anak asuhannya cukup sulit fokus dan termotivasi.  

United sudah mengamankan tempat kedua di klasemen dan harus menyiapkan diri mereka untuk bertanding di final Piala FA, Minggu (20/05/18) melawan Chelsea. Satu-satunya gol United tercipta melalui Marcus Rashford pada menit ke-34.

Baca Juga

1. Suit Menjaga Fokus

Seluruh pemain Manchester United.

Berbicara setelah pertandingan, Mourinho mengakui bahwa tidak sederhana menjaga timnya untuk fokus pada laga terakhir di Liga Primer Inggris.

"Itu bukan pertandingan yang mudah karena hari ini kami tidak bermain untuk meraih gelar juara. Satu-satunya target kami adalah mengamankan angka 80 poin," katanya kepada Sky Sports News.

"Semua mata tertuju pada akhir pekan depan di final Piala FA. Sulit untuk membuat para pemain fokus dan berkomitmen,” tambah Mourinho.


2. Martial Absen

Anthony Martial menggunakan jersey ketiga Man United musim depan.

Namun jelang laga final, daya gedor lini depan United sedikit berkurang lantaran Anthony Martial tak bisa dilibatkan karena cedera. Meski Mourinho menyatakan pemain asal Prancis itu akan diberi tempat di pertandingan pramusim.

"Dia mengalami cedera pada lutut kirinya dalam latihan kemarin, sehingga ia tak mungkin dimainkan. Dia mungkin absen dalam  pertandingan final,” ujar pelatih asal Portugal ini.


3. Bantah Hengkang

Jose Mourinho (Man United)

Mourinho dalam kesempatan tersebut juga membantah isu yang menyebut Martial akan hengkang dari Old Trafford akhir musim ini.

"Para fans membaca surat kabar, mereka mendengarkan para pengamat dan mempercayainya. Ini telah menyebabkan masalah, tetapi ia melewatkan pertandingan hari ini karena ia cedera,” pungkasnya

Pada pertandingan terakhir musim ini, Michael Carrick memainkan pertandingan terakhirnya untuk klub sebelum akhirnya pensiun.

Manchester UnitedJose MourinhoWatfordLiga Inggris

Berita Terkini