Iniesta Galau Pilih Liga China atau Jepang
Pria berusia 34 tahun itu meninggalkan klub jawara La Liga Spanyol setelah 16 musim ia lalui. Dan sejak awal mengumumkan pengunduran dirinya, Iniesta memang tak berniat untuk berkiprah di klub Eropa.
1. Sejumlah Klub Menawarkan
Sudah berembus kabar bahwa pemain internasional Spanyol itu akan hijrah ke Negeri Tirai Bambu, tapi tawaran juga datang dari Australia dan Jepang.
Namun dari sekian banyak tawaran yang datang, sepertinya Australia bukan menjadi pilihan utamanya. Dan kini, ia kebingungan untuk memilih Jepang ataukah China.
"Saya harus membuat keputusan yang merupakan yang paling penting yang akan saya ambil," katanya kepada Onda Cero.
2. Keputusan Pekan Depan
Iniesta yang masih tergabung dalam Timnas Spanyol, tentunya tak ingin berlama-lama mengambil keputusan ini. Ia menyatakan bahwa pekan depan adalah waktu yang tepat untuknya mengumumkan klub pilihannya.
"Ada dua tawaran yang datang dari China dan Jepang, masing-masing dengan cara mereka sendiri. Kita harus memprioritaskan dengan seimbang dan memutuskan apa yang terbaik. Minggu depan saya berharap dapat memberi jawaban dan fokus pada Piala Dunia."
3. Kiprahnya di Barcelona
Keputusan Iniesta meninggalkan Barcelona menyisakan kepedihan bagi penggemar Blaugrana. Pasalnya Iniesta adalah salah satu pemain andalan di Nou Camp.
Dan di musim ini, ia telah berlaga sebanyak 43 pertandingan. Iniesta juga pemain yang berjasa atas kemenangan Barcelona mendapatkan gelar La Liga Spanyol dan Copa del Rey.