Resmi! Roberto Mancini Jadi Pelatih Timnas Italia
Tekat-teki pelatih baru Timnas Italia akhirnya terjawab. Mantan pelatih Manchester City, Roberto Mancini, resmi ditunjuk Federasi Sepakbola Italia (FIGC) sebagai pelatih baru Gli Azzurri.
Gagal lolos ke Piala Dunia 2018 membuat FIGC resmi memecat Gian Piero Ventura beberapa waktu silam. Namun, lama setelah itu Italia belum juga menunjuk pelatih baru untuk menggantikan sosoknya. Pelatih Timnas U-21, Luigi Di Biagio, untuk sementara ditunjuk melatih Gli Azzurri hanya untuk melakoni beberapa laga uji coba.
1. Kontrak 2 Tahun
Roberto Mancini sepakat menangani Timnas Italia dengan durasi kontrak selama dua tahun. Mancini dikabarkan setuju menandatangani kontrak pada Senin (14/05/18) kemarin waktu setempat. Ini menjadi pengalaman pertama bagi pelatih berusia 53 tahun tersebut dalam menangani tim nasional.
2. Tinggalkan Zenit
Sebelum menerima tawaran sebagai pelatih Italia, Roberto Mancini sendiri merupakan pelatih dari tim raksasa Rusia, Zenit St. Petersburg. Kabar bergabungnya Mancini dengan Timnas Italia sudah santer terdengar usai sang pelatih memutus kontraknya secara lebih cepat dengan Zenit.
3. Rekam Jejak yang Mumpuni
Roberto Mancini merupakan salah satu pelatih terbaik Italia dan Eropa. Rekam jejaknya ketika melatih Inter Milan dan Manchester City sebagai buktinya. Di Inter, Mancini berhasil membawa Nerazzurri juara Serie A tiga kali beruntun plus dua gelar Coppa Italia. Sementara di Man City, Mancini berhasil mempersembahkan satu gelar Liga Inggris dan satu gelar FA Cup.