Buffon Pertimbangkan Tawaran Menggoda dari 2 Klub Liga Primer
Gianluigi Buffon secara mengejutkan mengumumkan bahwa ia akan mengakhiri kariernya bersama Juventus pada akhir musim ini.
Memang belum akan pensiun, namun kabarnya kiper veteran itu telah berencana untuk meniti kariernya ke Inggris musim depan.
Dua klub Liga Primer Inggris, Liverpool dan Manchester City dikabarkan sangat berminat untuk mendatangkan Buffon. Kubu Jurgen Klopp kabarnya berusaha meyakinkan Buffon untuk pindah ke Anfield namun menghadapi persaingan dari kubu Pep Guardiola.
Kini Buffon tengah mempertimbangkan tawaran tersebut untuk menikmati tantangan baru di luar Italia dan mengesampingkan rencana pensiun dari dunia sepakbola.
1. Pertimbangkan Dua Tawaran Menarik
Buffon mengaku tidak akan memutuskan masa depannya ke Liga Primer sekarang setelah ia resmi mengundurkan diri.
“Hingga 15 hari yang lalu, sudah pasti dan banyak dibicarakan bahwa saya akan berhenti bermain,” kata kiper berusia 40 tahun itu.
"Sekarang saya telah menerima beberapa tawaran dan tantangan yang menarik, baik di lapangan maupun di luar itu. Yang terpenting untuk tetap di lapangan telah diusulkan kepada saya oleh [Bos Juventus Andrea] Agnelli,” lanjutnya.
2. Ingin Bermain di Liga Bergengsi
Kiper legendaris itu telah memenangkan puluhan trofi di tingkat domestik dan internasional meskipun kehilangan peluang untuk gelar Liga Champions. Buffon tak memungkiri bahwa ia ingin bermain di liga yang bergengsi untuk menjaganya selalu kompetitif.
“Selama tiga hari ke depan, saya masih berat hati, saya akan memutuskannya setelah dua atau tiga hari perenungan untuk membuat keputusan pasti.”
"Saya tidak ingin bermain di liga bawah, saya terlalu kompetitif. Saya akan mencoba mengikuti panggilan jiwa dan karakter saya,” jelasnya.
3. Akan Memutuskannya Minggu Depan
Mengenai tawaran dua klub Liga Primer itu, bagi Buffon sangat menarik namun ia tetap membutuhkan pertimbangan masak.
"Saya mengatakan bahwa saya menerima beberapa tawaran, yang sangat menarik, baik di lapangan maupun di luar itu. Minggu depan, setelah semuanya sedikit tenang, saya akan memutuskan apa yang terbaik untuk saya.”
"Tidak ada gunanya bertaruh kemana saya pergi. Jika saya melanjutkan karier, saya ingin mengejar penghargaan besar, karena itulah yang saya jalani dan itu juga menjadi keterbatasan saya.”