Prediksi Villarreal vs Real Madrid: Ujian Sebelum Liverpool
Real Madrid akan melakoni laga tandang ke markas Villarreal, pada Minggu (20/05/18) dini hari WIB. Laga tersebut akan jadi laga penutup La Liga musim ini, sekaligus sebagai pemanasan jelang final Liga Champions.
Seperti diketahui, akhir pekan depan El Real akan melakoni laga final melawan Liverpool di Kiev, Ukraina.
Meski laga tersebut sudah tak lagi menentukan untuk Madrid dalam perburuan gelar liga, namun tetap saja meraih kemenangan di laga ini cukup penting, untuk meningkatkan moral Cristiano Ronaldo cs.
"Tentu saja, Villarreal tidak bermain seperti Liverpool. Villarreal membangun serangan dari belakang. Itu bukan cara bermain Liverpool," kata Zidane.
"Akan tetapi, laga ini sangat penting sebagai persiapan kami sebelum final Liga Champions. Setelah itu, kami akan memiliki waktu sepekan dan mempersiapkan tim dengan matang," lanjut Zidane.
Sementara itu di kubu tim tuan rumah, Villarreal juga berambisi meraih kemenangan untuk menutup musim dengan manis. Jelang laga ini juga Villarreal mendapat modal bagus lantaran mengalahkan Deportivo La Coruna pekan lalu, dengan skor 4-2.
Pada pertemuan pertama di La Liga musim ini (jornada 19), Madrid dipermalukan Villarreal 0-1 di Bernabeu. Akan tim berjuluk kapal selam itu akan kembali mempermalukan tim besutan Zinedine Zidane?
Player to Watch
Gareth Bale (Real Madrid)
Gareth Bale perlahan tampil apik bersama Real Madrid. Terbaru ia jadi bintang lapangan dengan mencetak dua gol pekan lalu saat membantai Celta Vigo dengan skro 6-0. Laga ini akan jadi pembuktian untuk Bale jika diberi kepercayaan jadi starter dini hari nanti, Bale tentunya ingin membuktikan diri ia pasta mengisi lini depan Madrid di final nanti.
Carlos Bacca (Villarreal)
Meski sudah absen mencetak gol dalam tiga pertandingan terakhir di La Liga, Bacca masih tetap harus diwaspadai oleh barisan belakang El Real. Sebab, pergerakan tak terduganya bisa mengejutkan Sergio Ramos cs.