Rekor Tandang PSMS Medan Buruk, Djanur Fokus Benahi Hal Ini
PSMS Medan akan kembali melakoni laga tandangnya, pada pekan kesepuluh dalam laga lanjutan Liga 1 musim ini.
Skuat Ayam Kinantan akan bertemu dengan skuat Naga Mekes, julukan dari tim Mitra Kukar. Pertandingan itu akan digelar di Stadion Aji Imbut, Kutai Kartanegara, Selasa (22/05/2018).
Ini merupakan laga tandang yang kelima untuk skuat PSMS. Menariknya, dalam empat laga tandang sebelumnya skuat Ayam Kinantan selalu kalah oleh lawannya. Yang paling buruk dalam dua tandang, PSMS kalah telak atas lawannya.
1. Selalu Kalah Saat Tandang
Saat menghadapi PSIS Semarang dan Persela Lamongan, skuat Ayam Kinantan dipecundangi dengan skor telak 4-1.
Bahkan, saat menghadapi PS TIRA, tampaknya skuat Ayam Kinantan mampu tampil lebih baik. PSMS mampu mencetak dua gol, yang dicetak oleh Frets Butuan dan Suhandi. Namun, dua gol tersebut belum mampu membawa PSMS meraih tiga poin. Dengan skor 3-2, kemenangan untuk skuat The Young Warriors.
2. Mental yang Lemah
Kepala PSMS, Djajang Nurjaman mengatakan bahwa kekalahan yang dialami timnya karena adanya faktor mental yang lemah saat bertandang ke markas lawan.
"Dalam laga tandang persoalan mental pemain memang selalu jadi masalah. Catatan buruk di laga tandang tentu menjadi evaluasi tim" tutur Djanur, kemarin.
"Memang dari empat laga tandang belum ada dapat poin, bahkan di dua laga tandang kita kalah telak." tambah Djanur.
3. Pembenahan Mental
Namun belakangan, mental bermain skuat Kinantan menunjukkan hal positif. Di antaranya Dika Bhayangkara. Kiper yang tampil di bawah performa, kini mulai menunjukkan kualitasnya.
"Mentalnya sudah membaik dan saat lawan Sriwijaya dia beberapa kali melakukan penyelamatan," ucap Djanur.