x

Ricuh Usai Laga, Pelatih PSM: Sikap Borneo FC Berlebihan

Minggu, 20 Mei 2018 03:30 WIB
Penulis: Wira Wahyu Utama | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts.

Pertandingan antara PSM Makassar melawan Borneo FC berlangsung dengan tensi yang tinggi. Tak sedikit pelanggaran keras yang tersaji dalam laga yang berakhir dengan kemenangan tipis tuan rumah ini.

Wiljan Pluim, Ferdinand Sinaga dan Marc Klok beberapa kali harus terjatuh akibat mendapat pengawalan ketat dari Tim Pesut Etam.

Sementara untuk kubu tuan rumah, tercatat ada beberapa pelanggaran, salah satunya tekel keras dari Steven Paulle, yang mendapat kartu kuning dari wasit asal Jawa Tengah, Handri Kristanto.

Baca Juga

1. Kericuhan di Akhir Laga

Pelatih Borneo FC, Dejan Antonic.

Puncak dari tingginya tensi pertandingan ini kemudian terjadi sesaat setelah, Ferdinand Sinaga dijatuhkan pada menit injury time. PSM mendapat hadiah tendangan bebas. Guy Junior yang mengambil alih tugas Marc Klok, sukses menjebol gawang tim tamu.

Tertinggal 1-0 hingga laga berakhir membuat pelatih Borneo FC, Dejan Antonic murka. Seusai laga, pelatih asal Serbia ini masuk ke tengah lapangan disusul beberapa pemain Borneo FC untuk mengejar wasit. Beruntung, pihak keamanan mampu menjaga para keselamatan para wasit yang mendapat tekanan dari pihak Borneo FC.


2. Pelatih PSM Merasa Heran

PSM Makassar saat konferensi pers jelang laga menghadapi Borneo FC

Menanggapi hal itu, pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts mengaku heran dengan sikap yang ditunjukkan lawannya tersebut. Hematnya, pihak Borneo FC kurang respect dengan hasil pertandingan.

"Saya juga melihat mereka agak nerves. Setiap keputusan, mereka selalu mencari wasit. Borneo FC memainkan sepakbola dengan sedikit mengintimidasi. Tapi yah, mungkin itu memang dari hati mereka," ujar Robert kepada para awak media, Sabtu (19/05/18).


3. Sesalkan Sikap Borneo FC

Zulkifli Syukur dan Robert Rene Alberts dalam sesi konferensi pers, Jumat (20/04/18).

Tak hanya itu Robert juga tampak menyesalkan sikap pihak Borneo FC yang sebelum sesi konferensi pers. Dimana seperti pada umumnya, pihak tim tamu lebih dulu memulai konferensi pers. Namun pada konferensi pers tadi, Borneo datang belakangan.

"Tim yang lain (lawan) harusnya lebih dulu berada di sini. Tapi mereka belum datang," ujar Robert sebum menjawab beberapa pertanyaan dari para awak media.


4. Harusnya Tidak Begitu

PSM Makassar vs Borneo FC.

Pihak Borneo FC sepertinya tidak menerima gol dari PSM Makassar, yang terjadi pada masa injury time. Sebab, gol itu membuyarkan ambisi Tim Pesut Etam untuk membawa poin dari kandang PSM Makassar.

"Itu bisa dilihat reaksi mereka saat kita memimpin. Namun setelah saya berbicara dengan salah seorang pemain Borneo. Mereka mengakui bahwa itu memang free kick (sebelum Guy Junior mengeksekusi set-piece)," bebernya.

"Saya kira reaksi mereka sedikit over. Harusnya tidak begitu," jelas Robert.

PSM MakassarBorneo FCRobert Rene AlbertsLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini