x

Hapus Akun Instagram, Mourinho Takut Diserang Netizen?

Senin, 21 Mei 2018 19:29 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Arum Kusuma Dewi
Jose Mourinho, pelatih Man United.

Jose Mourinho sepertinya harus meratapi nasib klub yang dinakhodainya yang mengakhiri musim tanpa gelar. Menyusul kegagalan Setan Merah mengangkat trofi Piala FA akhir pekan lalu, Jose Mourinho kedapatan telah ‘menghapus’ akun Instagramnya. Ada apa?

Baca Juga

Bukan tanpa alasan Mourinho mengapus akunnya, sebab ia mendapatkan serbuan komentar kasar akibat kubunya dikalahkan Chelsea di final Piala FA, Sabtu (19/05/18).


1. Akun Instagram Dihapus

Pelatih Manchester United, Jose Mourinho.

Mourinho bergabung dengan Instagram setelah ia bergabung ke Old Trafford menjadi juru taktik di tahun 2016. Ia telah mengumpulkan 2,8 juta pengikut dan rutin mengunggah foto hari-harinya menjadi pelatih Setan Merah dan keluarga untuk dibagikan kepada pendukung di seluruh dunia.

Namun, setelah kekalahan tim dari Chelsea, penggemar di dunia maya mulai menyerbu akun The Special One dengan komentar-komentr tajam. Hal itu tampaknya membuat Mourinho gerah dan enggan berkomentar sehingga harus menutup akun tersebut.

Pengguna yang sempat mencoba mengakses halaman Mourinho tidak lagi menemukan akun tersebut Instagram dan hanya tertulis pesan ‘pengguna tidak ditemukan’.


2. Chelsea Tidak Pantas Juara

Chelsea juarai Piala FA.

Tendangan penati Eden Hazard di babak pertama cukup mengantarkan Chelsea memenangkan final tersebut dan menjadi hari yang mengecewakan bagi raksasa Old Trafford. Mourinho di dalam pernyataannya usai pertandingan mengaku kecewa dan mengklaim Chelsea tidak pantas juara.

"Saya mengucapkan selamat kepada mereka [Chelsea] karena menang tetapi saya tidak berpikir mereka pantas menang," katanya kepada BBC One dilansir Metro UK.

“Saya mengucapkan selamat karena saya orang yang sportif. Mereka mencetak lebih satu gol unggul dari kami dan mereka meraih piala dan saya telah melakukan pekerjaan yang perlu dilakukan,” lanjut pelatih asal Portugal itu.


3. Man United yang Pantas Juara

Seluruh pemain Manchester United.

Musim pertama Mourinho di Old Trafford mungkin dimulai dengan kesuksesan dengan klub memenangkan Piala Inggris dan Liga Europa. Namun tahun ini kebalikannya, mereka gagal menunjukkan kemampuan untuk mengambil alih permainann dari lawan mereka di pertandingan penting itu.

“Saya adalah manajer Man United dan saya harus menghargai, bukan hanya karena mereka adalah mantan klub saya namun karena mereka lawan yang memenangkan piala itu,” kata Mourinho.

“Saya pikir kami pantas menang, saya pikir kami adalah tim yang terbaik, tapi inilah sepakbola.”

Manchester UnitedChelseaJose MourinhoPiala FALiga Inggris

Berita Terkini