x

Tega! 3 Laga Pembantaian Tanpa Balas Sudah Warnai Liga 1 2018

Kamis, 24 Mei 2018 10:52 WIB
Penulis: Annisa Hardjanti | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Para pemain Persipura Jayapura merayakan gol.

Kompetisi sepakbola kasta tertinggi Indonesia, Liga 1 2018 telah memasuki pekan kesepuluh. Sudah banyak kekalahan dan kemenangan besar yang sudah mewarnai berbagai laga antara klub-klub pada musim ini. 

Dari hasil yang didapat di setiap laga menentukan nasib klub-klub tersebut di daftar klasemen sementara Liga 1 musim ini. Semangat untuk meraih kemenangan seringkali mampu menghasilkan pencapaian yang cukup besar bagi tim.

Baca Juga

Terhitung beberapa klub masih terlalu tangguh terhadap lawan-lawannya sejauh ini. Bahkan tim yang bertindak sebagai tuan rumah mendapat hasil yang memuaskan dari sepanjang laga yang telah dilakoni di awal musim ini.

Tidak dapat dipungkiri, pembantaian tanpa balas di sederet laga juga sudah turut mewarnai awal musim kompetisi Liga 1 2018. Momen-momen ini selalu menjadi hal yang menarik perhatian para pencinta sepakbola tanah air.

Berikut INDOSPORT berhasil merangkum 3 laga yang dihiasi pembantaian tanpa balas, yang telah mewarnai deretan laga Liga 1 2018 sejauh ini:


1. 1. Persipura vs Madura United

Tinus Pae (kiri), Ian Kabes (tengah), dan Marcel Sacramento (kanan).

Persipura Jayapura berhasil menghancurkan Madura United dengan skor 6-0 pada pekan kesembilan Gojek Liga 1 2018 di Stadion Mandala, Sabtu (19/05/18) malam.

Kemenangan tersebut tak lepas dari gol Boaz Solossa (8', 37'), Ian Kabes (30'), Marcel Sacramento (58'), Todd Rivaldo (73'), dan Imanuel Wanggai (86'). Sehingga membuat klub berjuluk Mutiara Hitam itu kokoh di puncak klasemen sementara dengan mengoleksi 17 angka.

Kemenangan 6-0 juga membuat Persipura Jayapura menjadi tim di kompetisi Gojek Liga 1 2018 yang paling banyak mencetak gol dari luar kotak penalti, dengan empat gol. Tiga diantaranya dikemas kala membobol gawang Madura United.


2. 2. Sriwijaya vs PSIS Semarang

Sriwijaya FC vs PSIS Semarang.

Sriwijaya FC berhasil mencukur PSIS Semarang degan empat gol tanpa balas dalam laga Liga 1, Selasa (23/05/18) kemarin. Walau begitu, Sriwijaya sempat mengalami deadlock di babak pertama. Tak satu gol pun berhasil dicetak anak asuh Rahmad Darmawan di 45 menit awal pertandingan.

Sriwijaya mampu berpesta gol melalui aksi Hamka Hamzah di menit ke-50, Mahamadou N'Diaye menit ke-55 dan 68', serta Alberto Goncalves menit ke-63 di babak kedua, usai sebelumnya tak melahirkan angka sama sekali di babak pertama.

Untuk mampu mencetak angka pembuka bagi Sriwijaya, Hamka tercatat melakukan aksi spektakuler. Aksi yang dilakukan oleh Hamka saat membobol gawang PSIS rupanya punya kemiripan dengan Cristiano Ronaldo, yakni melakukan lari sprint sebelum akhirnya menyundul bola saat membobol gawang PSIS.


3. 3. Persib vs PSM Makassar

Persib Bandung vs PSM Makassar

Persib Bandung berhasil mendapatkan poin sempurna kala menghadapi PSM Makassar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Rabu (23/08/18). Tim yang mendapat julukan Maung Bandung tersebut mampu menumbangkan tim tamu tanpa balas dengan skor 3-0.

Tiga gol itu mampu dilesatkan oleh Jonathan Bauman dan brace Ezechiel N’Douassel. Gol pertama Ezechiel datang lewat titik putih pada menit ke-38, sebelum akhirnya kembali mencatatkan namanya di papan skor usai memanfaatkan umpan Ghozali Siregar di babak kedua.

Persib BandungPersipura JayapuraPSM MakassarSriwijaya FCMadura United FCLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini