x

Blunder Fatal Lawan Madrid, Klopp Beri Sinyal Depak Karius dari Liverpool

Minggu, 27 Mei 2018 15:21 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Lanjar Wiratri
Kiper Liverpool Loris Karius tertunduk lesu usai dua kali blunder di final Liga Champions 2017/2018.

Liverpool kalah menyakitkan 1-3 dari Real Madrid di final Liga Champions musim 2017/2018 di Stadion Kiev, Ukraina, Minggu (27/05/18) dini hari WIB.

Kekalahan tersebut membuat penantian Liverpool selama 11 tahun kembali pupus. Sebab kiper Loris Karius melakukan dua blunder untuk gol Karim Benzema (50') dan Gareth Bale (82').

Baca Juga

1. Rencana Klopp

Jurgen Klopp masih incar pemain dikala timnya naik daun.

Kiper andalannya melakukan blunder fatal, pelatih Liverpool Jurgen Klopp akhirnya buka suara. Dirinya memberikan simpati dan melayangkan rencana selanjutnya untuk masa depan Karius.

"Saya hanya memiliki sangat sedikit kata setelah pertandingan tetapi tidak ada yang perlu dibicarakan. Saya benar-benar merasakannya, tidak ada yang menginginkan itu, (tapi) itulah situasinya," kata Klopp.


2. Klopp Akui blunder Fatal Karius

Loris Karius melakukan blunder.

Selain itu Klopp juga membeberkan kalau blunder yang dilakukan Karius sangat jelas. Sehingga Liverpool harus menghadapi situasi seperti ini.

"Kesalahannya jelas, kita tidak perlu membicarakan itu, itu semua jelas; dia tahu itu, saya tahu itu, Anda semua tahu itu. Sekarang, dia dan kami harus menghadapinya," tambahnya dilansir Express.


3. Reaksi Legenda

Alan Kennedy saat menghadapi Real Madrid di final UCL 1981

Kendati demikian, legenda Liverpool Alan Kennedy ikut memberikan pendapat usai blunder fatal yang dilakukan Loris Karius di final Liga Champions.

"Apa pun yang dipikirkan manajer selama tiga bulan ke depan dengan pemain baru dan kiper baru datang. Apakah dia akan mendapatkan penjaga gawang baru? Entahlah," jelas Kennedy.

LiverpoolLiga ChampionsJurgen KloppLoris Karius

Berita Terkini