Real Madrid Pertahankan Titel Juara Eropa, Puyol Minta Barcelona Introspeksi
Keberhasilan Real Madrid dalam mempertahankan titel juara Liga Champions Eropa ketiga beruntunnya melengkapi perayaan di Ibu Kota Spanyol.
Setelah sebelumnya Atletico Madrid berhasil mengangkat trofi Liga Europa, Real Madrid kini berada di podium Liga Champions.
Di sisi lain, rival terbesar Real Madrid, Barcelona menyabet dua trofi domestik. Bagaimanapun, legenda klub Catalan, Carles Puyol, justru memberikan peringatan pada Barcelona.
1. Unggahan Puyol
Puyol meminta mantan klubnya tersebut untuk melihat kembali apakah target yang ditetapkan sudah tepat.
"Selamat kepada Real Madrid. Empat [titel] Liga Champions dalam lima tahun di era tim terbaik Barcelona dalam sejarah... Kita harus berefleksi pada prioritas kita," tulis Puyol dalam akun resmi media sosial Twitter pribadinya, jika diterjemahkan.
2. Kalah Jumlah Titel Eropa dengan Real Madrid
Apa yang diucapkan Puyol memang pantas menjadi introspeksi Barcelona.
Mampu mendominasi liga domestik, bahkan unggul 17 poin dari Real Madrid di La Liga musim ini, Barcelona gagal unjuk gigi di panggung Eropa.
Dalam sepuluh tahun terakhir, Barcelona kerap dielu-elukan sebagai klub terbaik dalam sejarah.
Namun dalam kurun waktu satu dekade tersebut, Azulgrana berhasil menjadi juara Liga Champions sebanyak tiga kali, sedangkan sang rival, Real Madrid, empat kali.
3. Saatnya Ubah Prioritas?
Kompetisi-kompetisi domestik memang penting, namun Liga Champions Eropa adalah arena di mana sebuah tim mengukuhkan posisinya sebagai yang terbaik dari yang terbaik.
Seperti yang disebutkan Puyol, Barcelona mungkin harus menempatkan Liga Champions di barisan teratas daftar prioritas?