x

Jelang Lawan Thailand, Irfan Jaya Resmi Gantikan Bintang Bali United di Timnas U-23

Senin, 28 Mei 2018 16:34 WIB
Penulis: Herry Ibrahim | Editor: Isman Fadil
Irfan Jaya (kiri) dan Feri Pahabol (kanan).

Timnas Indonesia U-23 akan menjalani dua kali laga uji coba melawan Thailand pada 31 Mei dan 3 Juni mendatang. Pelatih Luis Milla pun sudah memanggil 22 pemain yang merupakan gabungan dari Timnas U-23 dan beberapa pemain senior untuk melakoni dua laga tersebut.

Akan tetapi, menjelang berkumpulnya para pemain, Luis Milla melakukan sedikit perubahan. Pelatih asal Spanyol itu memilih mengganti pemain asal Bali United, Yabes Roni dengan pemain Persebaya, Irfan Jaya. 

Baca Juga

1. Masih Pemulihan Cedera

Yabes Roni (kanan) berusaha melepaskan diri dari penjagaan pemain Timnas U-19.

Hal ini dilakukan karena Yabes Roni dikabarkan masih dalam tahap pemulihan cedera sehingga tidak bisa bergabung dengan Timnas U-23.

"Untuk skuat U-23, Irfan Jaya masuk menggantikan Yabes Roni karena Yabes masih dalam masa pemulihan cedera," demikian pernyataan dari PSSI dalam rilisnya.


2. Masih Butuh Banyak Pertandingan Uji Coba

Pelatih Indonesia, Luis Milla.

Uji coba melawan Thailand memang cukup penting bagi Timnas U-23. Luis Milla mengatakan hal itu sebagai salah satu persiapan mematangkan skuat menuju Asian Games 2018 pada Agustus nanti. 

Ia menyatakan Indonesia butuh uji coba melawan tim yang sepadan atau lebih kuat dari Hansamu Yama dkk.

“Kami memanggil 22 pemain untuk persiapan menghadapi Thailand. Kami akan berkumpul dan latihan pada 30 Mei mendatang," ucap Milla.

"Saya rasa uji coba melawan Thailand bagus untuk mematangkan persiapan tim. Setelah tampil di turnamen PSSI Anniversary Cup, kita memang masih membutuhkan laga uji coba," tutupnya.


3. Panggil Empat Pemain Senior

Riko Simanjuntak

Pada pemusatan latihan kali ini, Milla menyertakan beberapa wajah baru. Empat diantaranya merupakan pemain senior, yakni bek asal Persib Victor Igbonefo, kiper Sriwijaya FC Teja Paku Alam, sayap Persija Jakarta Riko Simanjuntak, dan striker naturalisasi asal Brasil yang bermain di Sriwijaya FC, Alberto Goncalves.

ThailandTimnas Indonesia U-23Luis MillaYabes RoniBola InternasionalIrfan Jaya

Berita Terkini