Suporter Harapkan PSMS Medan Pecah Telur di Samarinda
Dukungan terus mengalir bagi skuat Ayam Kinantan jelang laga tandangnya melawan Borneo FC, Jumat (01/06/18) di Stadion Segiri, Samarinda. Dukungan itu datang dari berbagai kelompok suporter PSMS.
Suporter tak henti-hentinya memberikan support kepada tim kebanggaannya melalui media sosial, bahkan ada yang datang untuk melihat langsung latihan terakhir tim kesayangannya menjelang keberangkatan besok ke Samarinda.
- Tak Mau Kehilangan Poin, PSM Makassar Pilih Latihan Tertutup
- Detik-detik Momen yang Membuat Bonek Sport Jantung
- Persebaya Surabaya 1-1 Persipura Jayapura: Gagal Poin Sempurna
- Moncer Lawan Arema, Striker PSMS Berambisi Hattrick Kontra Borneo FC
- Tanpa 4 Pemain Andalan Kontra Persija, Ini Kata Pelatih Barito Putera
1. Lihat Langsung
Dukungan itu juga datang dari Uco Tarigan, ketua kelompok suporter KFC Medan. Ia sengaja datang ke Stadion Kebun Bunga, Selasa (29/05/18) sore, untuk melihat secara langsung perkembangan tim kesayangannya, dan memberikan dukungan untuk skuat Ayam Kinantan yang akan melakukan laga away Jumat ini.
Harapan demi harapan dilontarkannya sebagai dukungan untuk skuat Ayam Kinantan. Harapan yang paling utama ialah PSMS dapat membawa pulang kemenangan dilaga away kali ini.
"Harapan kita masih sama, menang di laga away, dan bawa kemenangan pulang," kata Uco.
2. Perlu Evaluasi
Masih menurut Uco, penampilan skuat Ayam Kinantan sebagai tim promosi Liga 1 sudah menampilkan perfomance yang lumayan hanya saja ada beberapa yang perlu dievaluasi, seperti pertahanan lini belakang dan mental tandang pemain yang belum sepenuhnya bagus.
"Penampilan PSMS sudah baik, hanya saja di sektor bawah yang perlu dievaluasi," tambah Uco.
3. Berangkat ke Samarinda
Bentuk dukungan KFC sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.Uco mengatakan bahwa anggota suporternya juga akan berangkat ke Samarinda untuk memberikan dukungan langsung, tidak hanya hanya dari Medan, namun juga suporter dari pulau Jawa akan membanjiri Stadion Segiri.
"Kita dari Medan bakal berangkat ke Samarinda, dari Jawa juga bakal datang," ungkapnya mengakhiri.