Aksi Bela Salah di Jakarta Disorot Wartawan Media Asing
Mohamed Salah harus ditarik lebih awal dalam partai final Liga Champions 2017/18. Salah mendapat cedera akibat insiden dengan Sergio Ramos.
Cederanya Salah tersebut mendapat simpati dari berbagai pihak. Salah satunya datang dari Indonesia. Bahkan simpati tersebut rencananya akan diperluas menjadi aksi bertajuk 'Aksi Bela Salah'.
Aksi tersebut rencananya akan dilakukan di Kedutaan Besar Spanyol, Kamis (31/05/18). Rencana aksi tersebut tersebar sebelumnya lewat pesan Whatsapp yang dibuat oleh Mohammad Dendi Budiman yang mengaku sebagai koordinator dari aksi tersebut.
Kabar aksi itu ternyata juga mendapat perhatian dari salah seorang wartawan media asing.
- Ternyata Debut Neymar Bersama Barcelona saat Melawan Klub Egy Maulana
- Wow! Petisi Bela Salah Tembus Setengah Juta Orang
- Top 5 News: Asensio Kencani Dua Lipa sampai Persib Tanpa 5 Pilar
- Tolak Pemain Tua, Lechia Gdansk Siapkan Egy Maulana Jadi Pemain Kelas Dunia
- Rekap Rumor Transfer Hari Ini: PSG Siapkan Mega Kontrak untuk Cristiano Ronaldo
1. Wartawan Asal Italia
Wartawan asal Italia Tancredi Palmeri yang kini bekerja untuk beIN Sports menunjukkan perhatiannya melalui Twitter.
"Fans Liverpool di Jakarta besok berencana melayangkan aksi protes terhadap Sergio Ramos di depan Kedutaan Besar Spanyol," tulis mantan kontributor Gazzetta dello Sport itu.
2. Belum Mendapat Izin
Akan tetapi, aksi tersebut bisa saja urung terlaksana jika izin dari kepolisian tidak keluar.
“Surat izin sedang kami urus. Tapi masih dalam proses. Dari jam sepuluh tadi sudah berangkat ke kepolisian, tapi sekarang belum ada laporan lagi yang masuk ke saya," ujar Mohammad Dendi Budiman sang koordinator aksi.
3. Tanggapan Big Reds Indonesia
Mengenai 'Aksi Bela Salah', kata Presiden BIGREDS IOLSC Dimas Pridinaryana Putra memberikan tanggapan berbeda.
Ia juga mengaku tak tahu-menahu akan aksi tersebut, dan sama sekali bukan atas instruksi darinya.
“Kita tidak ada tanggapan khusus dan tidak terkait sama aksi tersebut,” kata Presiden BIGREDS IOLSC Dimas Pridinaryana Putra kepada INDOSPORT, Rabu (30/05/18).