Ketum Jakmania Persilakan Bonek Datang ke Bantul, Asal...
Laga big match pekan ke-12 Liga 1 akan mempertemukan tuan rumah Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya, Minggu (03/05/18) di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta. Untuk itu, panitia pertandingan dilaporkan telah menyiapkan 18 ribu lembar tiket.
1. Genapi Seribu Tiket
Dari jumlah tiket tersebut, 1.000 tiket di antaranya diperuntukkan untuk suporter tim tamu atau biasa dikenal dengan Bonek. Hal itu disampaikan oleh Direktur Utama Persija, Gede Widiade. Gede menyebut dalam regulasi telah diatur jatah tiket untuk tim tamu adalah 5 persen dari total jumlah tiket.
"Dalam pertandingan itu kami akan sediakan 17-18 ribu lembar tiket. Dari jumlah itu berarti jatah untuk suporter tamu sekitar 900-an. Namun, karena ada niat baik dari Bonek untuk menjalin hubungan baik, kami akan berikan 1.000 tiket," ujar Gede.
2. Imbauan untuk Bonek
Melihat situasi tersebut, ketua umum Jakmania, Ferry Indrasjarief kemudian memberikan imbauan, lebih tepatnya pada Bonek yang akan melakukan away ke Yogyakarta. Ia mengingatkan agar mereka yang datang nanti harus benar-benar sudah mempunyai tiket lantaran tidak ada penjualan tiket di hari pertandingan.
Bung Ferry juga antusias menyambut Bonek dengan harapan hubungan baik kedua kubu suporter terus berlanjut.
"Sesuai regulasi Bonek bisa datang karena ada 5 persen dari kapasitas stadion. Dan kebetulan rekan-rekan Bonek melakukan tindakan simpatik untuk Jakmania jadi saya rasa kami tetap menerima, tidak etis menolak mereka," tuturnya.
"Tapi saya harap Bonek yang datang ke Bantul itu sudah punya tiket. Kami juga akan memberikan informasi terkait atribut tertentu yang tidak boleh dipakai dan semoga juga bisa dipatuhi biar bisa kondusif," tambah Bung Ferry.
3. Laga Klasik
Laga Persija vs Persebaya merupakan pertandingan klasik di sepakbola Indonesia sehinhga memang layak untuk dinanti. Fakta lainnya, kedua tim sudah tidak bertemu satu sama lain dalam beberapa musim belakangan setelah Persebaya vakum akibat dibekukan dan bermain di kasta kedua.
Kendati demikian, baik Persija maupun Persebaya tidak bisa memainkan dua pemain terbaik mereka dari masing-masing klub. Macan Kemayoran kehilangan bek kiri Rezaldi Hehanusa dan Riko Simanjuntak, sementara Bajul Ijo tak bisa memainkan Irfan Jaya serta Osvaldo Haay, karena keempat pemain itu tengah bergabung bersama Timnas Indonesia U-23.