Skuat Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2018 Bocor ke Publik, Ada Nama Sule
Skuat Timnas Jerman masih berisikan 27 pemain. Bakal ada empat pencoretan demi mencapai daftar 23 nama yang didaftarkan untuk mengarungi Piala Dunia 2018 di Rusia.
Sejauh ini nama-nama yang dicoret belum diumumkan oleh federasi sepakbola Jerman (DFB). Dua agenda uji coba pada awal Juni, yakni melawan Austria dan Arab Saudi bisa menjadi ajang seleksi untuk pelatih Joachim Low.
Namun, publik Jerman tak perlu menunggu hasil evaluasi Low dari uji tanding. Sebab, DFB ditenggarai sudah menetapkan siapa-siapa saja yang tidak dibawa ke Rusia.
1. Bocor di Dunia Maya
Secara tidak sengaja, situs web DFB sempat menampilkan poster daftar 23 pemain yang akan berangkat ke Rusia 2018, padahal semua anggota tim justru belum tahu.
Ada empat pemain yang dicoret. Kevin Trapp (kiper), Jonathan Tah (bek), Sebastian Rudy (gelandang), dan Nils Petersen (striker).
2. Undang Kemarahan
Direktur Olahraga Timnas, Oliver Bierhoff pun merasa marah dengan blunder pengumuman skuat Piala Dunia 2018. Dia menilai kesalahan tersebut tidak menghormati pemain.
"Ini pasti sebuah kesalahan, saya akan segera mencari tahu karena saya benar-benar marah," kata Bierhoff seperti dikutip dari Marca.
"Semua pemain sudah menunjukkan kesan yang luar biasa selama di sini dan keputusannya sulit. Semalam sebelum pengumuman (resmi), akan ada diskusi final antara tim teknik dan hari berikutnya para pemain akan mendapat pemberitahuan," dia menambahkan.
3. Inikah Skuat Jerman di Piala Dunia 2018?
Berikut skuat Timnas Jerman di Piala Dunia 2018 yang dibocorkan ke publik.
Kiper: Manuel Neuer (Bayern Munchen), Marc-Andre Ter Stegen (Barcelona) dan Bernd Leno (Bayer Leverkusen).
Bek: Jerome Boateng (Bayern Munich), Mats Hummels (Bayern Munich), Matthias Ginter (Borussia Monchengladbach), Jonas Hector (FC Koln), Joshua Kimmich (Bayern Munchen), Marvin Plattenhardt (Hertha Berlin), Antonio Rudiger (Chelsea) dan Niklas Sule (Bayern Munchen).
Gelandang: Julian Brandt (Bayer Leverkusen), Julian Draxler (PSG), Leon Goretzka (Schalke 04), Ilkay Gündogan (Manchester City), Sami Khedira (Juventus), Toni Kroos (Real Madrid), Thomas Muller (Bayern Munchen), Mesut Özil (Arsenal), Marco Reus (Borussia Dortmund) dan Leroy Sane (Manchester City).
Penyerang: Mario Gomez (Stuttgart) and Timo Werner (Leipzig).