Jalani Tandang Rasa Kandang, Arema: Pilihan Kami Cuma Menang!
Arema FC benar-benar untung besar jelang melakoni pekan ke-13 kompetisi Liga 1 2018, saat menghadapi Perseru Serui. Laga kontra Perseru sudah ditetapkan untuk digelar di Stadion Gajayana, pada Rabu 6 Juni mendatang.
Tak pelak, partai tandang ke-7 Arema FC itu sangat kental dengan nuansa kandang, lantaran akan dihadiri puluhan ribu Aremania.
1. Untung Besar
Stadion Gajayana yang terletak di Kota Malang, juga menjadi home base kedua bagi tim Singo Edan musim ini, setelah Stadion Kanjuruhan yang berjarak 45 menit di selatan kota.
"Tentu kami senang dengan pemindahan pertandingan itu. Kami akan mendapatkan dukungan banyak dari penonton, yang merupakan fans tim ini (Aremania)," bilang pelatih Arema FC, Milan Petrovic.
Kegembiraan itu pun menimbulkan sikap optimisme tinggi perihal target. Arthur Cunha dkk dibebani target untuk bisa menyapu bersih enam poin pada dua laga sisa sebelum memasuki libur Hari Raya Idul Fitri sampai awal Juli 2018 mendatang.
- Sukses Jaga Rekor Kandang, Gelandang Arema FC Semringah
- Dapat Kartu Merah Tak Jelas, Begini Tanggapan Berkelas Arema FC
- Jadwal Padat Ganggu Porsi Latihan Arema
- 4 Hal Menakutkan dari Kemenangan Arema FC Atas PSIS Semarang
- Karena Hal Ini Pelatih PSIS Kritik Performa Arema FC
- Prediksi Perseru vs Arema FC: Kandang Rasa Tandang
2. Sapu Bersih
Target pertama sudah dipenuhi Milan Petrovic, saat membawa Arema mengalahkan PSIS Semarang dengan skor tipis 1-0 di Stadion Kanjuruhan, pada 1 Juni lalu. Sedangkan pertemuan dengan Perseru Serui menjadi target kedua yang wajib diraih.
"Pilihan kami memang hanya satu, yaitu menang. Tentu akan lebih baik jika tim ini meraup 15 poin, ya mungkin saja terjadi," juru taktik berlisensi UEFA Pro kebangsaan Serbia itu menjelaskan.
"Saya tidak tahu persis apa yang menyebabkan mereka harus bermain di Malang. Tapi kami tentu senang, tidak perlu jauh-jauh ke Papua," sambungnya.
Pemindahan home base bagi Perseru memang bukan kali ini terjadi. Karena masalah lampu penerangan, tim Cenderawasih Jingga mesti merantau di Malang sepanjang Ramadhan ini, dengan menjamu Barito Putera, Sriwijaya FC, dan Arema FC.
3. Zona Degradasi
Perlu diketahui, meski sudah melakoni 12 pekan kompetisi Liga 1 2018, performa Arema FC bisa dikatakan masih jauh dari kata memuaskan.
Bagaimana tidak, mantan tim besutan Joko Susilo itu baru mengoleksi tiga kemenangan saja. Sedangkan sisanya, diisi oleh tiga hasil imbang dan enam kekalahan.
Tidak mengherankan bila saat ini Arema berada di zona degradasi atau tepatnya di peringkat 17 dengan koleksi 12 poin.