Banyak Laga Tunda, Pemegang Hak Siar Liga 1 Alami Rugi Besar
Perhelatan Gojek Liga 1 2018 masih mengalami carut marut. Hal ini setidaknya terlihat adanya sejumlah laga yang dibatalkan dalam kasta teratas sepakbola Tanah Air tersebut.
Bahkan imbas penundaan Liga 1 berimbas cukup panjang. Sebab pemegang hak siar Liga 1 ternyata mengalami kerugian akibat banyak beberapa laga yang ditunda.
- Via Vallen Dilecehkan Pesepakbola, Sandra Olga Beri Pesan Berkelas
- Termasuk Pemain Persija, Ini 3 Pesepakbola yang Suka Via Vallen
- Punya Sepatu Khusus, Simic Sejajar dengan Ronaldo dan Messi
- 4 Hal yang Bisa Dilakukan Marko Simic Selama Dihukum Komdis PSSI
- Persija Tengah Alami Keterpurukan, Begini Penjelasan Marko Simic
1. Mengaku Merugi Akibat Laga Tunda
Seperti diketahui setidaknya ada beberapa laga besar yang mengalami penundaan jadwal. Yang terbaru laga Persija Jakarta menjamu Persebaya Surabaya di pekan ke-12 Liga 1.
Laga yang harus berlangsung pada Minggu (03/06/18) lalu di Stadion Sultan Agung Bantul urung terjadi. Kini EMTEK selaku pemegang hak siar mengaku merugi akibat penundaan ini.
"Seperti kejadian kemarin tiba-tiba terjadi kerusuhan kami tidak bisa menayangkan itu membuat kami sangat repot sekali. Sudah ada tiga big match yang tidak jadi tayang karena beberapa alasan seperti keamanan," ujar Harsiwi Achmad Direktur Programming SCM
"Kami punya komitmen dengan klien batal saat itu juga. Begitu kami batalin, klien langsung membatalkan. Yang kedua kami dihujat oleh pemirsa di sosial media. Kuping kami harus benar-benar tebal padahal semuanya bukan kesalahan kami sama sekali," jelas dia.
2. Mengharapkan PT LIB untuk Tegas
Kini dengan banyaknya penundaan jadwal, Harsiwi pun memiliki satu harapan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator Liga. Dia berharap LIB dapat lebih tegas lagi.
"LIB juga kami harapkan lebih tegas untuk lebih berusaha, jadi kalau ada match-match besar itu ada jaminan bahwa itu benar-benar tayang dan ekstra approach kepada pihak kepolisian, klub-klub supaya effortnya lebih keras. Jadi Insya Allah setelah lebaran kami mungkin akan bertemu LIB untuk bekerja sama," tutup dia.
3. Telah 4 Kali Mengalami Pembatalan
Sejauh Gojek Liga 1 2018 berjalan hingga pekan ke-1, tercatat telah empat kali pertandingan ditunda karena beberapa hal. Berikut ini adalah beberapa pertandingan yang mengalami penundaan karena berbagai hal:
1. Persija vs Persib
Jadwal awal: 27 Mei 2018
Jadwal baru: 30 Juni 2018
Alasan: Dekat Hari Buruh
2. Perseru vs Persija
Jadwal awal: 6 Mei 2018
Jadwal baru: 3 Juli 2018
Alasan: Persija dalih ingin fokus ke AFC Cup
3. Persebaya vs Persib
Jadwal awal: 19 Mei 2018
Jadwal baru: -
Alasan: Bom di Surabaya
4. Persija vs Persebaya
Jadwal awal: 3 Juni 2018
Jadwal baru: -