5 Rekor Piala Dunia yang Tak Akan Pernah Bisa Dipecahkan Ronaldo dan Messi
Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi merupakan dua maestro sepakbola dunia. Titel legendaris pun sudah pasti akan menjadi milik mereka berdua.
Belasan rekor dunia berhasil mereka pecahkan baik di level klub maupun Tim Nasional. Bahkan, kedua pemain saat ini sama-sama mengoleksi lima gelar Ballon d'Or.
Namun, walau mereka berdua mendominasi sepakbola Eropa dan di timnasnya masing-masing, ternyata baik Ronaldo dan Messi sama-sama kesulitan mencatatkan taji di Piala Dunia. Ronaldo dan Messi sama-sama belum berhasil mengangkat trofi lambang supremasi sepakbola dunia tersebut.
Paling dekat adalah Lionel Messi yang membawa Argentina ke final Piala Dunia 2014. Namun, saat itu La Pulga menemui kegagalan usai dikalahkan Jerman. Piala Dunia 2018 pun kemungkinan besar menjadi Piala Dunia terakhir bagi kedua pemain.
Sehebat apapun Ronaldo dan Messi, ternyata ada banyak rekor Piala Dunia yang tak akan pernah bisa dipecahkan oleh keduanya. Apa saja rekor-rekor tersebut?
1. Pemegang Gelar Piala Dunia Terbanyak (Pele - Brazil)
Legenda Brasil, Pele, bisa dibilang merupakan salah satu pesepakbola terbaik sepanjang masa. Sepanjang kariernya membela Brasil, ia berhasil menggondol tiga gelar Piala Dunia! Pele membawa Brasil juara dunia pada tahun 1958, 1962, dan 1970.
Sampai detik ini, Pele menjadi satu-satunya pemain yang pernah merasakan tiga gelar Piala Dunia. Bandingkan dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi yang masih kesulitan menggondol satu trofi Piala Dunia.
Pencapaian terdekat Cristiano Ronaldo ada pada Piala DUnia 2006 ketika ia dan Timnas Portugal mencapai semifinal. Sementara Lionel Messi dengan Timnas Argentina hanya mampu menjadi runner-up Piala Dunia 2014. Ronaldo sekarang berusia 33 tahun sedangkan Messi 30 tahun. Setidaknya, kedua pemain tersebut butuh 12 tahun lagi untuk bisa menyamai Pele yang mana adalah mustahil.
2. Pencetak Gol Terbanyak dalam 1 Gelaran Piala Dunia (Just Fontaine - Prancis)
Rekor ini akan jadi rekor tersulit yang bisa dipecahkan pemain sepakbola mana pun di dunia. Adalah bintang Prancis, Just Fontaine, yang berhasil mencatatkan rekor sebagai pencetak gol terbanyak dalam satu gelaran Piala Dunia, yaitu 13 gol. Fontaine melakukannya di Piala Dunia 1958.
Fontaine mencetak 13 gol hanya dari enam pertandingan saja. Kini, 60 tahun setelah rekor tersebut, belum ada lagi yang mampu melewatinya. Paling dekat adalah yang dilakukan Gerd Muller di Piala Dunia 1970 di mana ia 'hanya' menyarangkan 10 gol.
Sampai saat ini Ronaldo hanya mencatakan tiga gol. Itu pun di sepanjang kariernya di Piala Dunia. Sementara Lionel Messi hanya punya lima gol di dua Piala Dunia yang ia ikuti.
3. Pencetak Gol Tertua (Roger Milla - Kamerun)
Roger Milla, salah satu pemain sepakbola terbaik di sejarah Piala Dunia, mematahkan rekornya sendiri sebagai pencetak gol tertua di Piala Dunia 1994. Ia mencetak gol di usia 42 tahun saat negaranya, Kamerun, kalah 6-1 dari Rusia.
Lionel Messi saat ini berusia 30 tahun dan Ronaldo 33 tahun. Itu artinya, mereka mesti setidaknya bermain di tiga Piala Dunia lagi untuk bisa memecahkan rekor Roger Milla.
4. Penampilan Terbanyak di Final Piala Dunia (Cafu - Brasil)
Cafu saat ini merupakan pemegang rekor penampil terbanyak di final Piala Dunia. Ia tampil di tiga final Piala Dunia yaitu edisi 1994, 1998, dan 2002 bersama Brasil. Dua di antaranya, ia berhasil merasakan juara.
Lionel Messi saat ini hanya pernah merasakan satu final Piala Dunia. Sementara Ronaldo belum pernah sama sekali merasakan final Piala Dunia bersama Portugal. Itu artinya, rekor ini akan sangat sulit bahkan mustahil digapai oleh pemain sekelas Messi dan Ronaldo.
5. Pencetak Gol Terbanyak di Sepanjang Sejarah Piala Dunia (Miroslav Klose)
Striker Jerman, Miroslav Klose, mewakili negaranya di empat gelaran Piala Dunia (2002, 2006, 2010, dan 2014). Dalam empat Piala Dunia tersebut, Klose berhasil menyarangkan 16 gol dan menjadi sebuah rekor dunia.
Di tiga edisi Piala Dunia terakhir, Messi dan Ronaldo hanya menyarangkan kurang dari enam gol di mana Messi mencetak lima gol, dan Ronaldo tiga gol. Bagi Ronaldo, tahun 2018 ini sepertinya akan jadi Piala Dunia terakhirnya. Itu artinya, CR7 harus mencetak 14 gol jika ingin melewati rekor Klose, sedangkan Messi harus mencetak 12 gol di dua Piala Dunia berikutnya (seandainya ia fit untuk bermain hingga usia 34 di Timnas).
Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018.
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA