x

Top 5 News: Media Asing Soroti Pelecehan The Jakmania Kepada Bonek

Rabu, 6 Juni 2018 23:35 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Pendukung setia Persebaya Surabaya, Bonek.

Berikut lima berita terpanas INDOSPORT pada Rabu (06/06/18), hari ini.

1. Viral! Media Asing Soroti Pelecehan The Jakmania Kepada Bonek

Pertarungan klasik Persija Jakarta melawan Persebaya Surabaya di pekan ke-12 Liga 1 2018 yang seharusnya berlangsung pada Minggu (03/06/18) di Stadion Sultan Agung, Bantul, batal terlaksana.

Hal tersebut terjadi lantaran kerusuhan yang menimpa suporter dari Persija Jakarta (The Jakmania) dan Persebaya (Bonek) di luar kawasan Stadion Sultan Agung sebelum pertandingan dimulai.

Akibat kerusuhan tersebut, salah satu akun Instagram asing berbasis besar, yakni Casual Ultra turut menyoroti menyoroti kejadian tersebut. Seperti diketahui, akun tersebut kerap menyoroti aksi-aksi supporter.

Baca Selengkapnya: Viral! Media Asing Soroti Pelecehan The Jakmania Kepada Bonek


1. 2. Brace Ezechiel di Laga Lawan PSMS Medan Disorot Media Asing

Ezechiel N'Douassel usai melakukan selebrasi bersama rekan satu timnya/

Persib Bandung berhasil menang 3-0 atas tuan rumah PSMS Medan pada pekan ke-13 Liga 1 di Stadion Teladan, Selasa (05/06/18) malam. Pertandingan tersebut berlangsung sangat menarik.

Sebab, Persib Bandung bergitu mendominasi jalannya pertandingan. Sedangkan PSMS Medan hanya sesekali melakukan serangan balik.

Persib meraih kemenangan berkat dua gol dari Ezechiel N'Douassel (22', 81') dan gol Oh In-Kyun (38'). Di saat yang bersamaan juga media asing menyoroti kemampuan N'Douassel.

Baca Selengkapnya: Brace Ezechiel di Laga Lawan PSMS Medan Disorot Media Asing


2. 3. 5 Fakta Unik yang Tersaji di Laga PSMS Medan vs Persib Bandung

Persib Bandung vs Bhayangkara FC

Persib Bandung berhasil meraih poin penuh dikandang PSMS Medan, Stadion Teladan, dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-13. Skuat berjuluk Maung Bandung itu berhasil menang dengan skor telak 3-0 atas PSMS Medan.

Brace Ezechiel N’Douassel di menit ke-21 dan 81 dan satu gol Oh In Kyun di menit ke-38 berhasil memberikan kemenangan penting untuk skuat Pangeran Biru.  

Dibalik kemenangan penting Persib Bandung, terdapat beberapa fakta unik yang tercipta di laga sarat gengsi tersebut. Lantas, fakta apa saja yang tersaji di laga PSMS Medan vs Persib Bandung?

Baca Selengkapnya: 5 Fakta Unik yang Tersaji di Laga PSMS Medan vs Persib Bandung


3. 4. Spanduk 'Save Via Vallen' Terbentang di Laga PSMS vs Persib Bandung

Spanduk Via Vallen di Stadion Teladan

Persib Bandung berhasil mencuri poin penuh dimarkas PSMS Medan, Stadion Teladan, di laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-13. Skuat berjuluk Maung Bandung itu berhasil mempermalukan PSMS Medan di hadapan pendukungnya sendiri dengan skor 3-0.

Selain pertandingan sarat gengsi yang tersaji, terdapat pula momen unik yang terjadi di laga PSMS Medan kontra Persib Bandung. Di mana terdapat dukungan terhadap penyanyi dangdut Via Vallen yang saat ini tengah diterpa kasus pelecehan seksual oleh salah seorang oknum pesepakbola.

Muncul spanduk putih bertuliskan #SaveViaVallen di salah satu sudut Stadion Teladan, Medan. Spanduk ini dibuat oleh para pendukung Persib Bandung yang berada di Medan untuk memberikan semangat kepada Via Vallen terhadap kasus yang menimpanya saat ini. 

Baca Selengkapnya: Spanduk 'Save Via Vallen' Terbentang di Laga PSMS vs Persib Bandung


4. 5. Kemenangan Tandang Pertama, Ini Komentar Pelatih Persib Bandung

Mario Gomez memberikan intstruksi kepada pemainnya dalam sesi latihan di bulan Puasa.

Persib Bandung berhasil mengamankan kemenangan tandang perdana di kompetisi Liga 1 2018, setelah menaklukkan PSMS Medan dengan skor 0-3 pada pertandingan pekan ke-13 di Stadion Telandan, Medan, Selasa (05/06/18).

Ketiga gol yang membuat tim berjuluk Maung Bandung meraih poin penuh pada pertandingan pamungkas di bulan Ramadan 1439 H, dicetak oleh Ezechiel NDouassel di menit 22 dan 81, serta Oh In-Kyun pada menit 38. 

Seusai pertandingan tersebut, pelatih Persib, Roberto Carlos Mario Gomez mengaku bersyukur. Pasalnya, meraih kemenangan dilaga tandang bukan perkara mudah, apalagi menghadapi PSMS yang memiliki motivasi berlipat ketika bermain di kandang. 

Baca Selengkapnya: Kemenangan Tandang Pertama, Ini Komentar Pelatih Persib Bandung

Persib BandungLiga IndonesiaLiga 1#Top5NewsVia Vallen

Berita Terkini