Persela vs Mitra Kukar: Comeback Gemilang Laskar Joko Tingkir
Persela Lamongan berhadapan dengan Mitra Kukar di laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-13 di Stadion Surajaya, Lamongan, pada Kamis (07/06/18) malam. Di laga sarat gengsi tersebut, skuat berjuluk Laskar Joko Tingkir itu berhasil meraih kemenangan dengan skor 3-1 atas Mitra Kukar.
Bermain dihadapan pendukungnya sendiri, Persela Lamongan berhasil melakukan comeback gemilang setelah tertinggal terlebih dahulu. Brace Sadill Ramdani dan satu gol Loris Arnaud berhasil memberikan mimpi buruk untuk Mitra Kukar. Satu gol Mitra Kukar dicetak oleh Fernando Rodriguez di babak pertama.
1. Babak Pertama
Sejak wasit meniup pluit awal di babak pertama, tim tuan rumah, persela Lamongan langsung mengambil inisiatif penyerangan. Terbukti, anak asuhan Aji Santoso itu langsung mengurung lini pertahan Mitra Kukar di lima menit awal babak pertama.
Di menit ke-16, Mitra kukar mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol dari serangan balik cepat. Namun sayang, lini pertahanan skuat Laskar Joko Tingkir masih sigap menghalaunya.
Mitra Kukar mendapatkan kesempatan mencetak gol terlebih dahulu dari titik putih setelah pemain Persela, Guntur Triaji tertangkap tangan menyentuh bola di kotak terlarang. Penyerang Mitra Kukar, Fernando Rodriguez Ortega sukses menyarangkan bola ke gawang Dwi Kuswanto.
Di menit ke-40, skuat Naga mekes kembali mendapatkan peluang manis lewat aksi Hendra Bayauw. Namun, Dwi Kuswanto masih sigap menghalau serangan tersebut. Hingga peluat akhir babak pertama dibunyikan, Mitra Kukar berhasil mempertahankan keunggulan sementara 1-0 atas Persela.
2. Babak Kedua
Di babak kedua, pelatih Mitra Kukar, Rafael Berges melakukan perubahan dengan menarik keluar Rendi Siregar dan memasukan Saepulloh Maulana. Sosok Saepulloh diharapkan bisa memperkuat lini pertahanan Mitra Kukar.
Gol yang ditunggu-tunggu oleh tim tuan rumah akhirnya dating juga. Berawal dari pergerakan lincah winger asal Jepang, Shoei Matsunaga di sisi kiri berhasil melesatkan umpan memanjakan kepada Loris Arnaud. Mantan penyerang Paris Saint-Germain itu berhasil menceploskan bola ke gawang Gery Mandagi di menit ke-50.
Persela berbalik unggul lewat aksi Saddil Ramdani di menit ke-52. Winger lincah Timnas Indonesia itu berhasil mengecoh beberapa pemain bertahan Mitra Kukar dan memperdaya penjaga gawang skuat Naga Mekes. Skor sementara 2-1 untuk keunggulan Persela Lamongan.
Menjelang akhir pertandingan, Persela berhasil menambah keunggulan lewat aksi Saddil Ramdani. Umpan manis Diego Assist berhasil mengecoh lini pertahan Mitra Kukar. Hingga wasit meniup pluit panjang babak kedua, Perlesa Lamongan berhasil mempertahankan kemenangan dengan skor akhir 3-1.
3. Susunan Pemain
Tim tuan rumah akan memanfaatkan dua penyerang sekaligus pada laga ini. Pelatih Persela sengaja duet Loris Arnaud dan Shohei Matsunaga sejak awal pertandingan.
Sedangkan di kubu Mitra Kukar, dua pemain andalan mereka musim ini, Fernando Rodriguez dan Dedy Hartono akan mengisi skuat ini di babak pertama.
Berikut Jadwal Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA