Setelah Bozovic, 7 Pemain Masuk Daftar Eliminasi Arema FC
Arema FC sudah memastikan untuk merombak komposisi pemain saat jeda transfer kompetisi nanti. Satu pemain sudah dicoret, yakni Balsa Bozovic sehingga menyisakan satu slot untuk kuota pemain asing.
1. Siap Buang 7 Pemain
Setelah playmaker Montenegro itu, tim berlogo kepala singa melansir bahwa ada tujuh pemain lainnya yang masuk daftar emilinasi. Ketujuh pemain itu sudah disetorkan Milan Petrovic, setelah melewati masa observasi sejauh ini.
"Coach Milan Petrovic sudah memberikan daftar pemain yang dimaksud ke kami. Maksimal, ada delapan pemain yang tidak akan berada di sini untuk putaran kedua nanti," Ruddy Widodo mengatakan.
- Arema FC Upayakan Win Win Solution Pasca Didepaknya Balsa Bozovic
- Disanksi Akibat Suporter, Arema FC Ogah Ikuti Cara Persipura
- Tepis Isu Konflik, Ini Penyebab Keluarnya Pelatih Kiper Arema Asal Brasil
- Singkirkan Bozovic, Pelatih Arema: Kualitas Saja Tak Cukup!
- Tutup Aktivitas Program, Arema Mendadak Jadi Klub Basket
- 'Bangkit dari Kubur', Arema Mulai Kejatuhan Durian Runtuh
2. Jaga Etika Kontrak
Ketujuh nama itu memang tidak akan disebutkan untuk saat ini. Selain menjaga etika kontrak, hal itu sebagai upaya untuk setidaknya memberikan mereka kesempatan agar kembali memikat hati Milan Petrovic.
"Belum kami tindak lanjuti. Tapi, kami akan segera bicarakan masalah ini secara personal dulu kepada masing-masing pemain yang dimaksud," beber General Manager Arema FC tersebut.
3. Dipinjamkan ke Klub Lain
Kendati masih bungkam, namun daftar tujuh pemain yang akan menyusul Balsa Bozovic disinyalir kuat berada di bench. Minimnya kesempatan bermain membuat mereka ditepikan, sehingga perlu tindak lanjut agar masa depan mereka bisa diselamatkan.
Dari 30 pemain di skuat Arema FC saat ini, mungkin hanya separuhnya yang terlihat memberi kontribusi kepada tim sejauh ini. Ada sekitar 20 nama yang sudah merasakan turun lapangan dalam 13 pekan kompetisi musim ini.
"Mereka punya kontrak satu musim kompetisi. Artinya mereka tidak akan diputus, namun kemungkinan besar akan pindah dengan status pinjaman ke klub lain," pungkas Ruddy.
Berikut jadwal lengkap Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA