x

Nikmati Libur Lebaran, Bintang Muda Persib Tetap Genjot Latihan Fisik

Rabu, 13 Juni 2018 20:26 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Joko Sedayu
Beckham Putra Nugraha dan Gian Zola Nasrullah (kiri) tetap menjalankan latihan fisik di sela-sela libur Lebaran.

Menjelang Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah aktivitas latihan Persib Bandung diliburkan sekitar dua pekan, pemain tim berjuluk Maung Bandung ini akan kembali lagi berkumpul dan berlatih pada 19 Juni 2018 mendatang.

Mayoritas pemain dan pelatih memanfaatkan momen libur lebaran ini untuk berlibur dan pulang ke kampung halamannya. Pasalnya, momen berkumpul bersama keluarga jarang didapat saat aktivitas kompetisi berlangsung.

Kendati demikian, salah satu bintang muda Persib, Gian Zola Nasrulloh Nugraha, tetap menjalani sesi latihan fisik. Tujuannya agar kondisinya tetap bugar ketika kompetisi Liga 1 Indonesia 2018 kembali berlanjut.

Baca Juga

1. Latihan Fisik di Gym

Gian Zola ketika bermain dalam pertandingan Persib Bandung melawan Arema FC.

Gelandang Persib, Gian Zola, turut menikmati libur Lebaran bersama keluarga. Namun, pemain jebolan Diklat Persib ini tidak melupakan tugasnya sebagai pesekapbola untuk menjaga kebugaran, dengan menjalankan aktivitas latihan secara mandiri.

"Latihan di Sosi, nge-gym. Kalau tidak ada acara bukber (buka bersama), ya latihan. Kalau ada bukber, ya sama anak-anak," kata Zola.


2. Latihan Fisik Agar Tetap Bugar

Gian Zola Nasrulloh dan Atep tersenyum lebar saat tiba di kota Batam, Riau.

Zola menambahkan sebelum meliburkan aktivitas latihan, staf pelatih sudah memberikan pekerjaan rumah (PR) kepada pemain untuk dijalankan saat menikmati libur Lebaran. Tugas tersebut diberikan agar kondisi pemain tetap bugar.

Menurut Zola, sebagai pemain sepakbola profesional menjaga kebugaran menjadi hal yang wajib dilakukan. Sehingga, diberi tugas ataupun tidak, ia akan melakukan aktivitas olahraga secara mandiri.

"Program sudah dikasih sama pelatih fisik juga buat pemain yang libur, itu tergantung diri kita juga, karena itu untuk kita juga, jadi menurut Zola itu positif," ucapnya.


3. Zola Dibantu Pelatih Fisik Persib U-19

Gian Zola Nasrullah mendapatkan bantuan dari pelatih fisik Persib U-19 saat menjalankan aktivitas olahraga.

Selama libur Lebaran ini, Zola mendapatkan bantuan dari pelatih fisik Persib U-19 saat menjalankan aktivitas olahraga. Sehingga, pemain berusia 19 tahun ini merasa terbantu saat menjaga kebugarannya.

"Kalau libur misalnya enam hari, hari kedelapannya atau kesembilannya kita beraktivitas. Saat ini latihan fisik dibantu juga sama pelatih fisik U-19 Gilang, ikut ke sana. Saya telepon dia tolong bantuin dia juga membantu," jelasnya.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persib BandungGian ZolaLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini