Pelatih Jerman Angkat Bicara Soal Pemecatan Lopetegui
Satu hari jelang Piala Dunia 2018 dimulai, Julen Lopetegui secara mengejutkan dipecat oleh Presiden Federasi Sepakbola Spanyol, Luis Rubiales karena bersedia untuk menjadi pelatih Real Madrid musim depan. Menjadi topik hangat, Pelatih Jerman, Joachim Low pun angkat bicara soal pemecatan Lopetegui ini.
- 3 Drama di Balik Pemecatan Julen Lopetegui dari Pelatih Spanyol
- Setelah Dipecat, Ini Detik-detik Julen Lopetegui 'Diusir' dari Hotel Timnas Spanyol
- Piala Dunia 2018: 5 Meme Kocak Usai Lopetegui Dipecat, Nomor 3 Penyebabnya
- Terima Pinangan Madrid, Lopetegui Resmi Dipecat dari Kursi Kepelatihan Timnas Spanyol
1. Bisa Ciptakan Masalah
Spanyol diperkirakan akan menjadi salah satu penantang paling sengit di Piala Dunia 2018. Tetapi bagi Low, pemecatan Lopetegui telah menciptakan masalah besar bagi performa tim La Furia Roja nantinya.
"Pemecatan pelatih mendekati berlangsungnya turnamen ini dapat menciptakan masalah yang tidak perlu di dalam federasi dan tim," ujar Low seperti dikutip dari Marca.
2. Tak Terduga
Low sendiri mengaku sangat kaget dengan keputusan Rubiales karena memecat pelatih sesat sebelum turnamen dimulail.
"Hal ini benar-benar tidak terduga dan ini merupakan keputusan luar biasa dan berani dibuat tepat sebelum pertandingan pertama tim,” pungkasnya
3. Tetap Solid
Namun bagi Low, ketiadaan Lopetegui ini tak akan berpengaruh besar pada timnas Spanyol karena mereka memiliki keterikatan antar pemain.
"Spanyol mungkin tidak akan kehilangan satu pun level atau kekuatan dalam pertandingan nantinya. Mereka memiliki tim yang sangat solid dan patut diwaspadai," tegas Low.
Spanyol memulai kampanye melawan Portugal pada Jumat malam. Federasi kini telah menunjuk mantan bek Real Madrid, Fernando Heirero sebagai pelatih baru.
Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA