Pemain Persebaya Soroti Kegemilangan Ronaldo di Piala Dunia 2018
Perjalanan Portugal di pentas Piala Dunia 2018 tampaknya sedikit cerah. Sebab Portugal vs Spanyol berakhir imbang 3-3 di laga pembuka Grup B, Sabtu (16/06/18) lalu.
Partai tersebut juga membuat Cristiano Ronaldo tampil memukau. Bagaimana tidak, dirinya sukses membuat trigol (hattrick) pertama di Piala Dunia 2018.
- Piala Dunia 2018: Menang, Nemanja Matic Ngamuk karena Hal Ini
- Piala Dunia 2018: Terkuak! Ada Peran Ramos di Balik Kelakuan Aneh De Gea ke Ronaldo
- Piala Dunia 2018: Eks Pelatih Liga 1 Kecewa Berat dengan Negaranya
- Piala Dunia 2018: Soal Gagal Penalti, Maradona Bandingkan Dirinya dengan Messi
- Piala Dunia 2018: Pelatih Kroasia ‘Remehkan’ Argentina
1. Perhatian
Kesuksesan Ronaldo ternyata mendapat perhatian dari pemain Persebaya Surabaya Nelson Alom. Hal itu terlontar melalui akun media sosial Twitter pribadinya.
"CR7 tetap yg terbaik !!" kicau Nelson Alom disertai emoticon bendera Portugal, lambang peace, dan muka orang berkacamata.
2. Dukung Portugal?
Selain itu kicauan tersebut juga menampilkan Nelson Alom tengah berkendara dengan motor lengkap dengan helm di sebuah kawasan di Indonesia.
Bahkan Nelson Alom mengibarkan bendera Portugal dibelakangnya. Lantas apakah pemain berdarah Papua itu mendukung Portugal?
3. Rajin Buat Gol
Kendati demikian kehebatan Ronaldo memang tak terbantahkan. Sebab dirinya telah membuat gol dalam empat edisi Piala Dunia terakhir sejauh ini.
Ronaldo memulai debutnya di Piala Dunia pada 2006 lalu dan juga mencetal gol bersama Portugal. Sejak saat itu dirinya selalu mencetak gol di ajang empat tahunan itu.
Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.