Piala Dunia 2018: Kroos Akui Jerman Punya Tekanan Berat
Pemain tengah Jerman, Toni Kroos mengakui bahwa timnya berada di bawah tekanan berat untuk lolos dari babak penyisihan grup di Piala Dunia 2018 setelah kalah 1-0 dari Meksiko hari Minggu lalu. Hirving Lozano mencetak satu-satunya gol di babak pertama bagi Meksiko dan tim asal Amerika Selatan ini berhasil mendominasi permainan.
1. Harus Menang
Kroos mengatakan bahwa Jerman, yang kini berada di bawah Grup F tanpa poin, sekarang harus menang melawan Swedia dan Korea Selatan jika ingin mencapai 16 besar.
"Kami berada di bawah tekanan bertar sekarang. Kami harus mendapatkan enam poin dari pertandingan berikutnya,” pungkasnya seperti dikutip dari Sports Mole.
2. Akui Bermain Buruk
Pemain Real Madrid ini mengakui salah satu hal yang menjadi akar kekalahan Jerman adalah mereka bermain dengan buruk.
"Kami tidak bermain cukup baik. Secara keseluruhan, kami memiliki peluang, tetapi kami tidak dapat mencetak gol,” terang Kroos.
3. Cepat Kehilangan Bola
Selain gagal mencetak gol, Kroos menambahkan Jerman juga mudah kehilangan bola dan tak bisa menjaga ketat lini belakang mereka.
"Kami kehilangan bola di depan dengan cukup mudah dan Meksiko selalu memiliki dua atau tiga orang di depan dimana kami juga gagal memblokir secara efisien."
Jerman akan bertemu Swedia pada hari Sabtu (23/06/18) di Stadion Olimpiade Fisht.
Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA