x

Ungkapan Bek Persib Bandung Saat Kali Pertama Melawan Persija

Sabtu, 23 Juni 2018 21:59 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Victor Igbonefo, pemain Persib Bandung

Pemain belakang Persib Bandung, Victor Igbonefo antusias untuk menghadapi Persija Jakarta pada pertandingan tandang kompetisi Liga 1 2018 di Stadion PTIK, Jakarta, Sabtu (30/06/18).

Baca Juga

1. Tak Sabar Menghadapi Persija

Victor Igbonefo saat diperkenalkan sebagai pemain baru Persib Bandung.

Menurutnya pertandingan menghadapi Persija kali ini menjadi yang pertama bersama tim, sehingga pemain naturalisasi ini sudah tak sabar untuk menampilkan permainan terbaiknya.

"Kita sangat siap untuk lawan Persija. Ini pertama kali aku main di laga Bandung lawan Persija," kata Igbonefo di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, Sabtu (23/06/2018).

"Pertandingan sangat penting bagi Persib, aku harap bisa menang," ucapnya.


2. Persija Memiliki Pemain Berkualitas

Skuat Persija Jakarta.

Mengenai kekuatan Persija, Igbonefo menuturkan menilai tim berjuluk Macan Kemayoran ini memiliki pemain berkualitas hampir di setiap lini. Selain itu,  persiapan yang matang membuat Persija menjadi salah satu tim pesaing berat di Liga 1.

"Sebagai tim, mereka bagus, karena punya persiapan yang bagus dari tim lain sebelum liga mulai," jelas Igbonefo.


3. Siap Menghadapi Persija dengan Berbagai Kondisi

Victor Igbonefo saat masih bermain untuk Nakhon Ratchasima FC.

Bermain sebagai tuan rumah, membuat Persija memiliki keuntungan, karena mereka akan mendapat dukungan langsung dari supporternya. Walaupun, kapasitas penonton Stadion PTIK tidak mampu menampung puluhan ribu suporter.

Meski begitu, Igbonefo mengaku siap menghadapi Persija dan tidak khawatir dengan tekanan yang kemungkinan diberikan suporter tuan rumah.

"Mereka juga tuan rumah itu akan membuat mereka lebih percaya diri. Tapi kami harus memang. Tujuan kita di sana adalah menang, apapun di luar lapangan, kita peman tidak pikirkan," tegasnya.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018 hari ini, Sabtu (23/06/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Persib BandungPersija JakartaLiga IndonesiaLiga 1

Berita Terkini