Unai Emery Ingin Reuni di Arsenal bersama Mantan Pemainnya
Pelatih baru Arsenal, Unai Emery, masih haus mencari pemain baru. Perbaikan di segala lini terus dilakukan pelatih asal Spanyol tersebut. Yang terbaru, Arsenal tengah menghubungi pemain Sevilla, Ever Banega.
Banega kembali membela Sevilla musim lalu setelah menjalani kompetisi yang singkat di Serie A Italia bersama Inter Milan. Ia tampil sebanyak 29 kali di La Liga Spanyol dengan mengemas 3 gol dan 3 assists. Ia juga berhasil membawa Sevilla melaju hingga babak 8 besar Liga Champions 2018.
- Piala Dunia 2018: Messi Curhat Dirinya Tak Mau Pensiun Sebelum Menjuarai Piala Dunia
- Terungkap, Calon Investor Baru Milan Seorang Juventini
- Piala Dunia 2018: Bukti Nyata Liga Primer Inggris Memang yang Terbaik
- Piala Dunia 2018: Dibantai Inggris, Taktik 'Gulat' Panama Malah Gemparkan Media Sosial
- Piala Dunia 2018: Aneh, Panama Hendak Curi Gol di Tengah Selebrasi Timnas Inggris
1. Mengisi Posisi Wilshere
Arsenal telah resmi memutuskan hubungan dengan Jack Wilshere. Sebagai gantinya, Banega diproyeksikan untuk mengisi posisi Wilshere.
Emery sempat putus asa untuk dapat merekrut mantan pemainnya di Sevilla tersebut. Akan tetapi, ia mendengar kabar bahwa Banega ingin meninggalkan Spanyol musim depan. Hal itu sontak membuat girang Emery. Dilansir dari Estadio Deportivo, Emery yakin dapat mendatangkan Banega ke Stadion Emirates.
2. Banega Sosok Gelandang Berpengalaman
Belanja besar-besar yang dilakukan Emery jelas bukan perkara baik. Hal itu justru mengindikasikan permasalahan di skuat The Gunner.
Sepeninggal Santi Cazorla, tidak ada sosok panutan di lini tengah. Banega dapat menjadi mentor yang baik bagi Granit Xhaka, Mohamed Elneny, dan Lucas Torreira. Meskipun telah berusia 29 tahun, Banega memiliki pengalaman bermain di kompetisi Eropa.
3. Reuni Pemain dan Pelatih
Jika berhasil mendarat ke London Utara, Banega akan bereuni dengan Emery. Keduanya pernah bekerja sama saat masih di Valencia dan Sevilla.
Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018 Hari Ini, Senin (25/06/18):
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA