Piala Dunia 2018: 5 Catatan saat Portugal Singkirkan Iran
Portugal hanya membutuhkan hasil imbang melawan Iran untuk lolos ke fase gugur -- dan mereka mendapatkannya.
Satu poin berharga tersebut mengantarkan juara Piala Eropa 2016 ini melaju ke fase berikutnya sebagai runner-up Grup B.
1. Perjuangan Iran Tak Cukup Baik
Sepakan Ricardo Quaresma yang menghujam sudut atas gawang membuat Portugal berada di atas angin.
Tapi ketika kapten tim, Cristiano Ronaldo, gagal memanfaatkan sepakan penaltinya, hal tersebut justru memacu semangat Iran -- mereka masih memiliki kesempatan.
Sayangnya bagi Iran, gol Ansarifard melalui titik putih di penghujung pertandingan tidak cukup baik untuk meloloskan mereka ke fase gugur.
2. Fakta-fakta Pertandingan
- Ini adalah keempat kalinya Portugal lolos dari fase penyisihan grup Piala Dunia (1966, 2006, 2010 dan 2018).
- Iran, sementara, selalu tereliminasi di babak grup di lima Piala Dunia yang pernah diikutinya (1978, 1998, 2006, 2014, 2018).
- Iran adalah negara Asia kedua dalam sejarah Piala Dunia yang memenangkan laga pertama di Piala Dunia, tapi tersisih di fase grup, setelah Korea Selatan di tahun 2006.
- Portugal tidak pernah kalah saat mereka mencetak gol pertama dalam laga di Piala Dunia (menang 13, imbang 3).
- Ricardo Quaresma (34 tahun 272 hari) adalah pemain tertua yang mencetak gol sebagai starter di Piala Dunia, setelah Yahya Golmohammadi(35 tahun 84 hari) untuk Iran melawan Meksiko di tahun 2006.
3. Spanyol, Portugal Wakili Grup B
Dengan hasil ini Portugal berhasil lolos ke fase gugur, sebagai runner up Grup B.
Sementara, Iran harus tersingkir dari Piala Dunia 2018, meskipun telah menunjukkan perjuangan.
Di pertandingan lain, Spanyol berhasil menjadi juara grup dengan hasil imbang 2-2 melawan Maroko, yang telah dipastikan gugur sejak kekalahan dari Portugal di pertadingan kedua.
Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.