Hasil Pertandingan Piala Dunia 2018 Islandia vs Kroasia: Our Boys Tersingkir
Islandia akhrinya harus menelan pil pahit setelah takluk dari Kroasia dengan skor 2-1 di laga terakhir Grup D Piala Dunia 2018, pada Rabu (27/06/18) dini hari WIB.
Hasil tersebut membuat Our Boys harus tersingkir lantaran hanya mampu meraih satu poin, dari tiga laga dan mengakhiri babak fase grup di dasar klasemen.
1. Babak I
Kroasia mengawali laga dengan cukup bagus. Mereka mampu menguasai bola pada menit-menit awal, serta mampu membuat repot pertahanan Islandia.
Tercatat, motor serangan Kroasia, Luka Modric beberapa kali mencari ujung tombak timnya, Kramaric. Namun passing-nya beberapa kali masih terlalu tinggi dan Halldorsson bisa menangkap bola dengan mudah.
Hingga memasuki menit ke-20, Islandia yang berusaha untuk mencari kemenangan, belum mampu mengembangkan permainan dengan cukup baik.
Di pertandingan lain, Argentina unggul 1-0 atas Nigeria berkat gol dari Lionel Messi, yang mencetak gol pertamanya di Piala Dunia 2018 ini.
Tidak banyak peluang yang tercipta di pertandingan ini. Islandia terlihat banyak menekan, sedangkan Krosia mendominasi pengusaan bola.
Pada menit ke-29, Islandia nyaris membuka skor melalui Magnusson. Ia maju ke depan untuk menyambut umpan silang sepak pojok, namun usahanya hanya menyamping ke sisi gawang.
Selang 10 menit kemudian, giliran Kroasia melakukan tekanan. Perisic mendapat peluang pada menit ke-37, namun sepakannya hanya menyamping ke sisi gawang.
Hingga wasit meniup peluit tanda berakhirnya babak pertama, skor 0-0 tak berubah. Islandia dalam tekanan besar.
2. Babak II
Memasuki babak kedua, Islandia dan Kroasia memulai laga dengan sangat lambat. Kedua tim tampaknya mencari momen yang tepat untuk melakukan serangan.
Petaka bagi Islandia, ditengah usahanya mencari kemenangan, gawang mereka tiba-tiba malah kebobolan pada menit ke-52 melalui Badelj, berkat tendangan volinya.
Islandia langsung berusaha mengejar ketertinggalan. Islandia nyaris mencetak gol andai sundulan kepala Ingason tidak ditepis Kalinic sehingga bola hanya melambung di atas mistar gawang.
Gol yang ditunggu-tunggu publik Islandia akhirnya datang juga. Pada menit ke-76, Sigurdsson sukses melakukan eksekusi tendangan penalti.
Setelah berhasil menyamakan kedudukan, Islandia terus berusaha untuk mencetak gol. Namun, kesialan kembali didapatkan oleh skuat berjuluk Our Boys.
Menit-menit akhir jelang bubaran, Kroasia sukses menggandakan skor melalui Perisic setelah tendangan kaki kirinya dari dalam kotak penalti tak mampu dijinakan kiper lawan.
Skor berubah menjadi 2-1. Hasil tersebut rupanya bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.
3. Susunan Pemain
Islandia
Kroasia
Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA