x

Piala Dunia 2018: Jo Hyeon Woo Jadi Pemain Terbaik Korea Selatan vs Jerman

Kamis, 28 Juni 2018 05:24 WIB
Penulis: Wahyu Septiana | Editor: Juni Adi
Jo Hyeon Woo penjaga gawang Korea Selatan

Penjaga gawang Tim Nasional Korea Selatan, Jo Hyeon Woo berhasil terpilih menjadi man of the match di pertandingan sarat gengsi dan emosi antara Korea Selatan kontra Jerman.

Pertandingan sarat gengsi dan penentuan ini digelar di Kazan Arena, Rusia, pada Rabu (27/06/18) malam itu berkesudahan untuk keunggulan Korea Selatan 2-0. Skuat berjuluk Negeri Ginseng itu berhasil mengandaskan dan memupus harapan Jerman untuk bisa melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia 2018.

Baca Juga

1. Jaga Gawang Tetap Perawan

Jo Hyeon Woo penjaga gawang Korea Selatan

Penjaga gawang berusia 26 tahun itu berhasil tampil gemilang menjaga gawang Korea Selatan tanpa kebobolan. Hyeon Woo berhasil membuat para pemain Timnas Jerman tak berkutik pada saat berhadapan dengan dirinya.

Penjaga gawang bertubuh jangkung itu berhasil mematahkan setiap serangan dan oeluang emas yang dimiliki para pemain Jerman. Kepiawaiannya mengantisipasi arah bola membuat gawangnya tetap bersih dari gol para pemain skuat Der Panzer.


2. Terpilih Man of The Match

Jo Hyeon Woo penjaga gawang Korea Selatan

Akibat kegemilangannya di pertandingan tersebut, dirinya dianugrahi menjadi pemain terbaik di pertandingan Korea Selatan kontra Jerman.

Meski pun gagal membawa Korea Selatan melaju ke babak 16 besar Piala Dunia 2018, Hyeon Woo patut berbangga karena berhasil membuat Timnas Jerman tersingkir.


3. Korea Selatan vs Jerman

Korea Selatan vs Jerman

Dalam pertandingan ketiga atau terakhir di babak penyisihan Grup F Piala Dunia 2018 mempertemukan Tim Nasional Korea Selatan yang berhadapan dengan Jerman. Laga sarat gengsi dan penentuan ini digelar di Kazan Arena, Rusia, pada Rabu (27/06/18) pukul 21.00 WIB.

Di babak pertama, laga sarat gengsi antara skuat Negeri Ginseng kontra Jerman berakhir dengan skor kacamata. Anak asuhan Joachim Low gagal membongkar rapatnya lini pertahanan yang dikomandoi oleh Yun Young-sun.

Memasuki paruh waktu kedua, Korea Selatan berhasil mencetak dua gol di babak tambahan waktu. Dua gol itu diciptakan oleh Kim Young-Gwon di menit ke90+2 dan Heung Son Min di menit ke-90+6.

Berikut jadwal lengkap siaran langsung Piala Dunia 2018

Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

JermanPiala DuniaKorea SelatanPiala Dunia 2018Bola InternasionalBest Moment Piala Dunia 2018

Berita Terkini