Pelatih Persebaya Enggan Pikirkan Pemain Baru Jelang Dibukanya Transfer Liga 1
Bursa transfer Liga 1 tak lama lagi akan segera dibuka, tepatnya pada saat jeda kompetisi sebelum putaran kedua berlangsung.
Salah satu tim yang akan melakukan perombakan materi pemainnya saat bursa transfer dibuka adalah Persebaya Surabaya.
1. Enggan Bocorkan
Namun sayang, pelatih Alfredo Vera masih menutup rapat siapa saja pemain yang bakal terdepak. Dirinya malah coba menjawabnya dengan jawaban diplomatis, mengenai daftar nama yang akan segera diputus kontraknya.
"Bisa siapa saja, dari depan, tengah dan belakang semuanya ada kemungkinan. Pemain Asia juga ada kemungkinan, semua bisa terjadi tidak ada yang aman. Saya juga bisa jadi tidak aman," ungkap Alfredo Vera dengan mimik wajah berfikir.
2. Tunggu Laga Putaran Pertama Usai
Pelatih asal Argentina itu malahan lebih senang menanggapi evaluasi timnya, setelah hasil imbang lawan Persija pada laga tunda beberapa waktu lalu.
Lebih lanjut Alfredo mengatakan, selama lima pertandingan yang bakal dilakoni Bajul Ijo nanti dia berharap pemainnya mampu tampil lebih baik.
"Masih lama kita juga belum menyelesaikan lima pertandingan, jadi kita tidak mau berbicara banyak siapa pemain yang akan diganti," katanya.
3. Berharap Tampil Lebih Baik
"Siapa tahu selama lima pertandingan nanti pemain-pemain bisa lebih baik, jadi pilihan untuk pemain bisa saja tidak jadi," tutupnya."
Permainan Persebaya hingga mendekati putran kedua belum menunjukan tren yang stabil, dari enam pertandingan yang sudah dilakukannya Bajul Ijo baru satu kali menang, satu kali kalah dan empat kali seri.
Berikut Tim-tim yang Telah Lolos ke 16 Besar Piala Dunia 2018:
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA