Terungkap! Ini Penyebab Italia Gagal ke Piala Dunia 2018
Mantan Presiden Federasi Sepakbola Italia (FIGC), Carlo Tavecchio mengungkapkan satu hal mengejutkan tentang alasan kenapa Gli Azzurri gagal ke Piala Dunia 2018.
Menurutnya, kegagalan Italia ke Piala Dunia 2018 karena hanya masalah uang dan berujung pengunduran diri Antonio Conte sebagai pelatih Timnas Italia.
1. Penyesalan Terbesar
Tavecchio mengatakan dalam wawancara dengan Gazzetta dello Sport penyesalan terbesar selama dirinya menjabat sebagai Presiden FIGC.
"Penyesalan saya adalah, saya tidak memberikan Conte kenaikan gaji. Dia meminta kenaikan gaji 2,5 juta euro. Gajinya 4 juta euro dan dia minta menjadi 6,5 juta euro.
"Jika saja saya mengabulkan permintaannya, dia akan tetap melatih Italia dan mungkin kami akan berada di Rusia sekarang," jelasnya.
2. Timnas Italia
Timnas Italia terpuruk dan gagal ke Piala Dunia 2018 usai disingkirkan oleh Swedia dalam laga play-off zona Eropa. Hal tersebut membuat Gian Piero Ventura harus undur diri.
Saat ini, Italia pun menunjuk Roberto Mancini sebagai pelatih anyar mereka dan berharap bisa kembali bangkit dari keterpurukan.
Berikut Jadwal Siaran Langsung Babak 16 Besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Sabtu (30/06/18):
Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA