x

Piala Dunia 2018: Ashley Young Enggan Ikuti Jejak Legenda Inggris

Selasa, 3 Juli 2018 13:44 WIB
Penulis: Josephine Krisna Dewi Prawesti | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
Ashley Young winger Timnas Inggris

Gelandang Inggris, Ashley Young, mengaku tidak mau disamakan dengan Stuart Pearce. Hal itu ia ungkapkan jelang laga melawan Kolombia di Piala Dunia 2018 pada Rabu (04/07/18) dini hari WIB.

Stuart Pearce adalah legenda Timnas Inggris yang pernah gagal mengeksekusi tendangan penalti di Piala Dunia tahun 1990. Saat itu, The Three Lions gagal adu penalti dengan Jerman Barat dan ia pun menjadi kambing hitam kegagalan Inggris. 

Sejak saat itu masyarakat Inggris selalu teringat akan kegagalannya, meski peristiwa itu sudah lebih dari 20 tahun berlalu.

Young sejatinya pernah mengalami kejadian yang sama di Euro 2012 lalu, saat gagal mengeksekusi tendangan penalti. Namun, dirinya mengaku tidak ingin disamakan dengan seniornya tersebut.

Baca Juga

Ketika ditanya apakah mungkin dirinya akan merayakan selebrasi atas kemenangan Timnas Inggris walaupun gagal mengeksekusi penalti, dirinya pun mengaku akan merayakannya, namun enggan dicap sama seperti Pearce.

"Saya akan merayakannya, tetapi tidak seperti Stuart Pearce," kata Ashley Young yang dikutip dari The Express. 

Young memang bukan lagi pesepakbola muda Inggris, dan dirinya pun sempat diasingkan pasca insiden Euro 2012.

Namun pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, memberinya kesempatan baru di tengah skuat The Three Lions yang didominasi pemain muda. 

Ashley Young winger Timnas Inggris.

Seolah tidak mau dibayangi kegagalan Pearce, ia tidak mau berspekulasi terlalu panjang soal laga Inggris vs Kolombia yang akan berlangsung pada hari Selasa (04/07/18). Ia ingin fokus agar bebas dari bayangan masa lalu.

“Ini menggairahkan. Sebagai tim Anda ingin menulis kisah dan sejarah Anda sendiri. Tetapi kita tidak bisa melihat terlalu jauh ke depan. Kami memiliki pertandingan besar besok. Kita harus bertanding dan menampilkan kinerja yang bagus dan berhasil. Itu yang kami pikirkan, game besok. Itulah yang paling kita konsentrasikan,” papar Ashley Young yang berusia 33 tahun pada 9 Juni mendatang

Berikut Jadwal Lengkap Pertandingan Piala Dunia 2018 Hari Ini, Selasa (03/07/18):

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

KolombiaInggrisPiala Dunia 2018Ashley YoungStuart PearceBola Internasional

Berita Terkini