Teriakan VAR Menggema di Pertandingan Persipura vs Bhayangkara
Ada hal menarik beraroma Piala Dunia dalam laga lanjutan Liga 1 2018, saat Persipura menjamu Bhayangkara FC di Stadion Mandala, Sabtu (07/07/18).
Insiden menarik itu terjadi di menit ke-18 babak pertama, saat pemain Persipura asal Brasil, Hilton Moreira terjatuh di area kotak penalti.
Sontak, sejumlah penonton yang menyaksikan langsung laga ini dengan spontan meneriaki wasit untuk melihat rekaman menggunakan VAR.
TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR
"Wasit! lihat VAR, itu pelanggaran. Wasit lihat layar monitor!" teriak penonton.
Teriakan itu pun menimbulkan gelak tawa dari para penonton lainnya yang merasa lucu karena teknologi yang sedang naik daun di turnamen Piala Dunia itu ikut dibawa-bawa di laga sepakbola Indonesia.
Teknologi Video Assistant Referee (VAR) atau berfungsi sebagai pembantu wasit yang bertugas itu memang secara resmi mulai digunakan pada perhelatan Piala Dunia 2018 di Rusia.
Dengan harapan, VAR bisa menjadi pengadil dan meminimalisir keputusan-keputusan yang berbau kontroversial.
Di menit ke-31, saat salah satu pemain Bhayangkara FC dilanggar di area terlarang Persipura, penonton pun kembali meneriaki wasit untuk menggunakan VAR. Alhasil, tanpa bantuan VAR, wasit pun tetap memberikan hadiah penalti bagi tim tamu.
Hingga artikel ini diterbitkan, Bhayangkara berhasil memimpin dengan skor 2-0 dari tuan rumah Persipura. Kedua gol The Guardian dicetak oleh Dzumafo dan Paulo Sergio.
Berikut Jadwal Lengkap Siaran Langsung 8 Besar Piala Dunia 2018 Hari Ini, Sabtu (07/07/18):
Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA