x

Tampil di Pramusim, Pelatih Lechia Gdansk Nilai Egy Maulana

Senin, 9 Juli 2018 06:27 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Gerry Crisandy
Pemain Lechia Gdansk Egy Maulana Vikri tengah berlatih.

Bintang Indonesia, Egy Maulana Vikri, tengah fokus menjalani masa pramusim bersama Lechia Gdansk untuk menyambut 2018/2019.

Egy sendiri telah bermain sebanyak lima kali dalam pramusim tersebut.

Pada pertandingan kelima saat Lechia Gdansk menghadapi Zeleziarne Podbrezova, Egy Maulana Vikri dimainkan selama 75 menit dari awal. Sementara, sebelumnya dirinya hanya tampil sebagai pemain pengganti.

Baca Juga

TOP 5 NEWS INDOSPORT: PUTERA MENPORA KENA BOGEM, KETUA PSSI JADI GUBERNUR.


1. Beri Waktu

Pelatih Lechia Gdansk, Piotr Stokowiec.

Belumnya Egy Maulana Vikri bermain secara penuh dalam pertandingan pramusim, tentu saja ada pertimbangan dari pelatih Piotr Stokowiec. Bahkan dirinya menilai kalau Egy butuh waktu untuk beradaptasi di Polandia.

"Mari beri dia waktu. Egy mengubah lingkungan, budaya, cara makan, dan iklim. Semuanya baru baginya. Ini bagian belajar kehidupan baru yang berbeda," terang Piotr  dikutip laman Przeglad Sportowy.

Baca Juga

2. Penilaian Lain

Egy Maulana Vikri saat dimainkan sebagai starter oleh Lechia Gdansk.

Piotr juga menjelaskan kalau Egy belum dapat menemukan permainannya di lapangan. Bahkan sampai-sampai Piotr harus memberikan instruksi khusus dalam kebiasaan pemain-pemain Polandia.

"Ada budaya permainan yang berbeda. Itulah sebabnya mengapa beberapa performanya mengejutkan. Namun tidak benar-benar memahami rekan tim. Bergerak berbeda. Ia memiliki keseimbangan tubuh yang berbeda," tambahnya.


3. Lantunkan Harapan

Egy Maulana Vikri mulai bergabung latihan di Lechia Gdansk.

Piotr pun tak khawatir akan perjalanan Egy di Eropa. Sebab dirinya melihat potensi besar di karier pemain 18 tahun itu.

"Anda dapat melihat bahwa dia dapat melakukan sesuatu. Dia tahu cara mengatur, dia cerdas." 

"Kami sedang mengerjakannya sepanjang waktu, tetapi saya melihat potensi besar di dalamnya," tutupnya.

Berikut jadwal lengkap babak semifinal Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA.

Bola InternasionalEgy Maulana VikriLechia Gdansk

Berita Terkini