Legenda Jerman Desak Inggris untuk Jadi Juara Piala Dunia 2018
Mantan pelatih Timnas Jerman, Jurgen Klinsmann, menjagokan Timnas Inggris sebagai juara Piala Dunia 2018. Dikutip dari laman Sportsmole, ia juga mengungkapkan bahwa menjuarai Piala Dunia akan meningkatkan kebanggaan bangsa seperti yang ia rasakan saat Jerman memenangkan trofi tersebut empat tahun lalu.
Inggris sekarang telah berada di babak semifinal untuk pertama kalinya sejak 1990. Mereka akan menghadapi Kroasia pada laga yang akan berlangsung Kamis (12/07/18) dini hari nanti.
Saat ini The Three Lions lebih banyak diunggulkan oleh banyak pihak untuk melaju ke babak final karena penampilan impresif mereka. Terutama sang kapten, Harry Kane, yang saat ini berada di daftar pencetak gol terbanyak.
Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris
“Para pemain Inggris tidak akan panik. Mereka telah membuktikannya. Saya ingin kalian (Inggris) terus melaju (final) dan merebut peluang itu (juara),” papar Klinsmann.
Inggris terakhir kali mengangkat trofi Piala Dunia pada tahun 1966. Setelah beberapa edisi Piala Dunia gagal, The Three Lions kembali mempunyai peluang untuk meraih capaian mereka tersebut tahun ini yang menurut Klinsmann akan meningkatkan kebanggaan bangsanya.
“Jika kalian memenangkan turnamen tersebut, saya harap kalian bisa melakukannya –itu akan menimbulkan efek yang luar biasa,” ujar Klinsmann.
“Memenangkan Piala Dunia dipastikan akan menghidupkan kembali seluruh bangsa. Saya tidak bicara tentang politik, tetapi itu pasti akan meningkatkan kebanggaan bangsa,” tambahnya.
Berikut Jadwal Pertandingan Semifinal Piala Dunia 2018: Kroasia vs Inggris
Ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA