x

Arema Resmi Datangkan Makan Konate

Minggu, 15 Juli 2018 17:05 WIB
Penulis: Rafif Rahedian | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Makan Konate resmi pindah ke Arema FC.

Klub Liga 1, Arema FC, kembali memperkenalkan pemain anyarnya di jendela transfer pertengahan musim 2018 ini.

Setelah berhasil membajak beberapa pemain Sriwijaya FC dalam pekan ini, tim berjuluk Singo Edan tersebut kembali mendapatkan satu pemain asing.


1. Rekrut Makan Konate

Makan Konate (kiri) saat mengambil bola dari lawan.

Pemain asing tersebut adalah mantan gelandang Persib Bandung, Makan Konate. Pemain berkebangsaan Mali tersebut memang sudah begitu akrab di telinga pecinta sepakbola Indonesia.

Baca Juga

Tonton Video Dokter Sport: Resep Jitu Orang Indonesia Main di Liga Inggris

Singo Edan sendiri mengeluarkan pernyataan resmi mengenai transfer gelandang berusia 26 tahun tersebut melalui media sosialnya.


2. Diresmikan saat Jeda Pertandingan

Makan Konate jalani latihan bersama Sriwijaya FC.

Dalam pernyataan resmi yang diunggah melalui media sosialnya, Arema menjelaskan jika Konate diperkenalkan saat jeda pertandingan kontra PS TIRA.

“Arema FC secara resmi memperkenalkan Makan Konate saat jeda pertandingan melawan PS Tira di Stadion Kanjuruhan sore ini, selamat datang di Bumi Arema!” tulisnya.


3. Unggul di babak Pertama

Selebrasi para pemain Arema FC usai cetak gol.

Momen perkenalan Konate di jeda pertandingan kontra PS TIRA nampaknya sangat tepat. Pasalnya, pada saat itu Singo Edan berhasil unggul 1-0 hingga turun minum.

Gol tunggal di paruh pertama tersebut hadir melalui kreasi Rivaldi Bawuo pada menit ke-40. Dirinya mampu memanfaatkan umpan terukur yang diberikan Ahmat Farizi.

Berikut Jadwal Pertandingan Final Piala Dunia 2018:

Terus ikuti berita terbaru INDOSPORT dengan topik: PIALA DUNIA 2018 RUSIA

Bursa TransferSriwijaya FCMakan KonateLiga IndonesiaArema FCLiga 1PS TIRA

Berita Terkini