x

Minim Persiapan Lawan PSIS, Alfredo Vera Beri Instruksi Khusus ke Pemain Persebaya

Sabtu, 21 Juli 2018 18:45 WIB
Penulis: Fitra Herdian Ariestianto | Editor: Ivan Reinhard Manurung
Suasana latihan pemain Persebaya Surabaya.

INDOSPORT.COM - Persebaya hanya punya waktu empat hari untuk bersiap menghadapi PSIS, setelah lebih dulu mengalahkan PSMS.

Persebaya Surabaya kembali melanjutkan pertandingan di pekan ke-17 Liga 1 2018 melawan PSIS Semarang di Stadion Madya Magelang pada Minggu (22/07/18).

Waktu yang mepet serta minim pemain yang mereka persiapkan nyatanya tidak menjadi penghalang untuk mereka, terutama untuk mendapatkan poin penuh.

Kepercayaan diri itu dilontarkan pelatih Bajul Ijo, Alfredo Vera pada konfrensi pers sebelum pertandingan. Dia mengungkapkan sudah memberikan jadwal kepada pemain agar stamina mereka selalu bugar.

Baca Juga

"Kami sudah siap menghadapi PSIS Semarang. Memang waktunya mepet, tapi pemain saya instruksikan setelah latihan segera istirahat. Karena kita tahu untuk persiapan pertandingan besok kita tidak ada waktu," katanya.

Pelatih asal Argentina itu juga mempercayai pemainnya, menjelang pertandingan melawan PSIS Semarang besok.

"Tim ini sudah lama terbentuk, jadi saya pikir pemain sudah tahu apa yang mereka akan lakukan pada pertandingan besok," lanjutnya.


1. Rotasi Pemain

Angel Alfredo Vera, saat memimpin latihan Persebaya.

Mantan pelatih Persipura Jayapura ini juga sudah mempersiapkan rotasi pemain, yang bakal dia pilih untuk menghadapi tim asuhan Annese besok. Sayangnya siapa pemain Bajul Ijo yang terkena rotasi, masih ditutup rapat oleh Alfredo Vera.

"Ya kita selalu berusaha melakukan rotasi pemain, nanti kita lihat saja siapa pemain yang saya rotasi. Tapi yang pasti siapapun itu, dia harus siap karena saya pilih pemain yang siap bermain," tutup Alfredo Vera.

Baca Juga

Perlu diketahui, saat ini Persebaya masih duduk di peringkat 13 klasemen sementara Liga 1 2018. Dari total 15 laga, pasukan Bajul Ijo sudah mengoleksi 22 poin.

Persebaya SurabayaPSIS SemarangLiga IndonesiaAngel Alfredo VeraLiga 1

Berita Terkini