x

Kalahkan Tim Liga 3 dengan Skor Tipis, Ini Dalih Pelatih Persib

Kamis, 16 Agustus 2018 02:06 WIB
Penulis: Arif Rahman | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
Persib Bandung, Mario Gomez ditemani pemainnya Indra Mustafa saat konfrensi pers di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung.

INDOSPORT.COM - Persib Bandung hanya mampu meraih kemenangan dengan skor tipis 2-1 atas tim Liga 3 PSKC Cimahi pada babak 128 besar Piala Indonesia 2018 di Stadion Wiradadaha, Kota Tasikmalaya, Rabu (15/08/18). 

Menurut pelatih Persib, Mario Gomez, hasil tersebut patut untuk disyukuri, pasalnya dengan kemenangan tersebut tim kebanggaan Bobotoh memastikan diri lolos ke babak 64 besar. 

"Ini pertandingan sangat penting dan kemenangan penting, karena kami lolos ke babak selanjutnya," kata Gomez seusai pertandingan. 

Baca Juga

Pelatih asal Argentina ini mengakui untuk meraih kemenangan pada pertandingan perdana Piala Indonesia 2018 anak asuhnya harus bekerja keras. Pasalnya, tim lawan mampu memberikan perlawanan. 

Bahkan tim yang dilatih legenda Persib, Robby Darwis ini mampu unggul lebih dulu pada menit 10 melalui Muchamad Rodliyandi. Beruntung Airlangga dan Atep bisa mencetak gol, sehingga Maung Bandung unggul dengan skor 2-1. 

PSKC vs Persib Bandung.

Persib sendiri pada pertandingan tersebut menurunkan mayoritas pemain yang jarang mendapatkan kesempatan bermain. Selain itu, Gomez juga memasang dua pilar Persib U-19 Beckham Putra Nugara dan Ilham Qolba Wiguna. 

"Meskipun lawan mereka cukup menyulitkan kami dengan memasukkan gol dulu ke gawang kami, tapi yang penting kita bisa memenangkan pertandingan," ungkapnya. 

Baca Juga

Selain itu, pelatih yang sempat mengantarkan Johor Darul Ta'zim ini mengeluhkan kondisi lapangan Stadion Wiradadaha, yang menurutnya kurang bagus. Sehingga, sedikit menyulitkan anak asuhnya saat menjalankan instruksi yang diberikan olehnya. 

"Lapangan juga tidak terlalu bagus, tim kesulitan," jelas pelatih berusia 61 tahun ini. 

Terus Ikuti Berita Olahraga Liga Indonesia dan Lainnya Hanya di INDOSPORT

Persib BandungKratingdaeng Piala IndonesiaLiga IndonesiaLiga 1Liga 3Roberto Carlos Mario Gomez

Berita Terkini