5 Pemain Keturunan Indonesia yang Memiliki Harga Tinggi di Dunia
INDOSPORT.COM - Sudah bukan menjadi rahasia umum lagi jika banyak para pemain sepak bola yang bermain di luar negri, memiliki darah keturunan Indonesia.
Mulai dari pemain blasteran alias campuran Indonesia dan warga asing, maupun yang memiliki garis keturunan dari sang kakek atau bahkan leluhurnya.
Dari sekian banyak para pemain keturunan Indonesia yang berkarier di luar negeri, tak sedikit dari mereka yang mampu meraih prestasi yang membanggakan bahkan menjadi andalan di masing-masing tim.
Dengan menterengnya prestasi yang diraih pemain-pemain tersebut, membuat market value atau harga mereka di bursa transfer melambung naik.
Dan berikut INDOSPORT merangkum lima pemain keturunan Indonesia yang masih aktif dengan market value atau memiliki harga tinggi di level internasional.
1. Kevin Diks
Pemain berusia 21 tahun tersebut kini memperkuat tim asal Italia, Fiorentina, usai tampil gemilang bersama Feynoord musim lalu dan membawa jawara Liga Belanda tersebut finis diperingkat empat.
Kevin Diks merupakan sosok pemain berdarah Maluku, dan sempat ikut memperkuat Timnas Belanda di berbagai jenjang usia.
Kevin Diks diketahui sudah pernah memperkuat tim nasional Belanda junior dari U-19 (4 caps), U-20 (5 caps), serta U-21 (2 caps). Dilansir dari data transfermarkt, Kevin Dicks memiliki nilai pasa sebesar 1,5 juta poundsterling, atau sekitar Rp28 miliar.
2. Navarone Foor
Foor lahir di Opheusden, sebuah kota kecil di selatan Belanda, berjarak sekitar 99 kilometer dari Amsterdam. Sama seperti kebanyakan pemain keturunan lain asal Belanda, Foor mendapatkan identitas Indonesia-nya dari daerah Maluku.
Kini pemain berusia 26 tahun tersebut tengah memperkuat tim asal Belanda, Vitesse dan berhasil mencatatkan penampilan impresif sejak beberapa musim. Ditaksir, Navarone Foor memiliki market value sebesar 1,75 juta poundsterling atau sekitar Rp33 miliar.
3. Emil Audero Mulyadi
Pemain yang satu ini mungkin sering menjadi pusat perbincangan para pecinta sepak bola di Indonesia, sempat digadang-gadang akan menjadi penjaga gawang andalan tim Merah Putih, Emil akhirnya memilih menguikuti jejak Buffon untuk membela Timnas Italia.
Penjaga gawang keturunan Indonesia tersebut kini merapat ke Stadion Luigi Ferraris, yang merupakan kandang Sampdoria usai dipinjam dari Juventus selama satu musim penuh dan opsi tebus di kemudian hari.
Dilihat dari laman transfermarkt, pemain berusia 21 tahun tersebut memiliki market value sebesar 2,7 juta poundsterling, atau sekitar Rp51 miliar.
4. Jairo Riedewald
Jairo Riedewald merupakan pemuda berusia 20 tahun yang memiliki garis keturunan Indonesia dari jalur ibu dan neneknya yang berdarah Ambon, sementara ayahnya berasal dari Suriname.
Kini, mantan jebolan akademi Ajax tersebut mencoba peruntungan barunya dengan bergabung bersama tim peserta Liga Primer Inggris, Crsytal Palace, awal musim ini.
Menurut laporan The Guardian, The Eagles harus merogoh kocek sekitar 8 juta poundsterling (Rp153 miliar) untuk memboyong Jairo ke Selhurst Park, dan dari laman Transfermarkt, Jairo kini memiliki market value sekitar 4,5 juta poundsterling (Rp86 miliar).
5. Radja Nainggolan
Radja Nainggolan berhasil menjadi pemain keturunan Indonesia dengan nilai pasar tertinggi saat ini. Klub raksasa Inter Milan harus merogoh kocek sebesar 34,2 juta poundsterling, atau sekitar Rp655 miliar dari AS Roma pada bursa transfer musim panas 2018 ini.
Nainggolan sendiri memang dikenal sebagai gelandang multi talent yang mampu meredam dan mengalirkan bola dari lini tengah permainan, serta mampu membantu tim dalam melakukan serangan. Tak heran bila dirinya selalu menjadi andalan kala masih bergabung bersama AS Roma musim lalu.
Nominasi Pemain Terbaik FIFA, Tak Ada Lionel Messi!