Eks Striker Legendaris Ini Tegaskan Siap Pimpin Timnas Indonesia vs Mauritius
INDOSPORT.COM - Kurniawan Dwi Yulianto akan jadi salah satu bagian dari Timnas Indonesia yang melawan Mauritius.
Asisten pelatih Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto menyatakan semua pemain yang dipanggil untuk laga uji coba melawan Mauritius, Selasa (11/09/18) sudah siap bermain.
Sebagai persiapan akhir, skuat Garuda akan menjalani latihan pada Senin (10/09/18) sore ini guna mematangkan strategi dan takti untuk laga esok hari di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.
Kurniawan menjelaskan jika tim pelatih sudah melakukan analisa terkait gaya permainan Mauritius. Nantinya, para pemain juga diberikan pembekalan mengenai karakter calon lawan lewat cuplikan video pertandingan yang telah dipersiapkan.
"Saat ini tim kami sudah siap bertanding menghadapi Mauritius dan kami juga sudah lakukan analisa video dari laga Mauritius melawan singapura, dan menyusun skema yang kita inginkan agar besok bermain dengan baik," buka Kuniawan.
"Kita dari staf pelatih sudah pelajari beberapa pertandingan Mauritius dan terakhir lawan Singapura. Nanti malam, kita juga akan perlihatkan cara bermain Mauritius kepada pemain melalui potongan video," imbuhnya.
1. Lanjutkan Skema Luis Milla
Lebih lanjut, Kurniawan yang juga merupakan mantan penyerang Timnas Indonesia itu mengatakan permainan skuat Garuda tidak akan mengalami banyak perubahan.
Menurutnya, tim pelatih saat ini hanya meneruskan pola dan strategi yang sudah ditanamkan pelatih non aktif, Luis Milla.
"Mudah-mudahan kita punya skema dan mainnya pun tidak jauh berbeda dengan apa yang telah dilakukan coach Luis Milla. Karena selama ini coach Bima Sakti juga selalu komunikasi dengan dia," tutupnya.
Sebagai informasi, Kuniawan Dwi Yulianto menjadi salah satu pelatih 'baru' yang ditunjuk PSSI untuk sementara menangani Timnas Indonesia.
Pasalnya, pelatih utama, Luis Milla belum resmi memperpanjang kontrak dengan PSSI, sehingga Kurniawan diminta untuk turut terlibat bersama Bima Sakti, Kurnia Sandy dan Danurwindo khusus di laga uji coba lawan Mauritius.
Terus Ikuti Berita Olahraga dan Perkembangan Timnas Indonesia Hanya di INDOSPORT.