x

Miris! Tanding di Piala Asia U-16, Malaysia Tak Didukung Publiknya Sendiri

Kamis, 20 September 2018 16:42 WIB
Editor: Juni Adi

INDOSPORT.COM - Turnamen sepak bola antar negara Asia untuk level junior, Piala Asia U-16 2018 telah resmi bergulir di Malaysia.

Pertandingan perdana sendiri mempertemukan dua tim dari Grup A, antara tuan rumah Malaysia U-16 vs Tajikistan U-16 pada hari ini, Kamis (20/09/18) sore WIB.

Bermain di Stadion Bukit Jalil, Harimau Malaya Muda tampil perkasa, dan tak mendapat perlawanan berarti. Di babak pertama saja, mereka mampu unggul 3-0.

Baca Juga
Suasana pertandingan Malaysia U-16 vs Tajikistan U-16.

Sementara babak kedua tengah berlangsung, dan hingga berita ini diturunkan sudah berjalan hingga menit ke-55 dengan skor 4-0. Jika mereka berhasil mempertahankan kemenangan, tim besutan Raja Azlan Shah akan memuncaki klasemen.

Namun ada momen yang cukup menyita perhatian di laga tersebut. Adalah sepinya penonton yang hadir langsung ke stadion.

Baca Juga

Hal ini tentunya cukup mengejutkan, padahal publik Malaysia dikenal sebagai salah satu penggila sepak bola di Asia Tenggara, baik mendukung klub maupun tim nasionalnya.

Usai pertandingan ini, Malaysia U-16 akan melakoni laga cukup berat, melawan Thailand U-16 pada Minggu (23/09/18) waktu setempat.

Ikuti Update Terbaru Jadwal Piala Asia U-16 2018 dan perkembangan Timnas Indonesia U-16 di INDOSPORT.

MalaysiaBukit Jalil National StadiumBola InternasionalPiala AsiaPiala Asia U-16Piala Asia U-16 2018Piala AFC U-16

Berita Terkini